Penemuan Mayat

Carok, Warga Meninjo Lumajang Mati Bersimbah Darah

lumajangsatu.com
Korban tergeletak dirumput dalam kondisi berlumuran darah

Lumajang - Seorang petani ditemukan meninggal bersimbah darah di kawasan perbukitan keramat Desa Wonoayu Kecamatan Ranuyoso. Korban bernama Niran (42) warga Dusun Kebonan Desa Meninjo Kecamatan Ranuyoso mengalami luka bacok pada sekujur tubuhnya, sedangkan pelaku masih belum diketahui identitasnya.

Menurut informasi yang dihimpun oleh Tim Lumajangsatu.com korban diduga dibunuh oleh orang tak dikenal dengan cara melakukan duel carok terlebih dahulu. Hal tersebut ditegaskan dengan penemuan barang bukti berupa clurit oleh pihak kepolisian.

Baca juga: Carok di Meninjo Lumajang Istri Kepergok Selingkuh di Kandang Ayam

Sebelumnya kejadian ini baru diketahui sekitar siang hari bermula saat istri korban curiga bahwa suaminya tak kunjung pulang hingga menjelang sore. Kemudian sang istri mencari suaminya yang sebelumnya pamit mencari rumput.

Nahasnya sesaat sampai dilokasi sang suami ditemukan tergeletak dengan kondisi berlumuran darah. Kejadian ini membuat ramai warga sekitar hingga menjadi tontonan, tak lama kemudian petugas pun datang untuk melakukan olah TKP serta mengevakuasi korban.

Baca juga: Terungkap, Motif Carok di Desa Meninjo Lumajang Lantaran Asmara

Kasat Reskrim Polres Lumajang AKP Hari Siswanto ketika dikonfirmasi mengenai kejadian tersebut, pihaknya masih belum bisa memastikan apakah ini carok atau bukan. "Kami perdalam dulu apakah ini pembunuhan atau duel carok" kata Hari Senin, (3/4/2023).

Sedangkan kondisi korban mengalami luka pada tangan, kaki, bahkan wajahnya sudah tak dapat dikenali akibat penuh darah. Sampai berita ini diturunkan untuk memastikan penyebab kematian korban polisi membawa mayat ke Rumah Sakit Umum dr. Haryoto untuk dilakukan otopsi (Ind/red).

Baca juga: Motif Carok di Desa Sruni Lumajang Diduga Akibat Balas Dendam

 

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru