2 Tahun Pemerintah CTBI

Inilah Tuntutan PMII Lumajang Agar Diseriusi Cak Thoriq - Bunda Indah

Penulis : lumajangsatu.com -
Inilah Tuntutan PMII Lumajang Agar Diseriusi Cak Thoriq - Bunda Indah
Demo PMII Lumajang desak Bupati Cak Thoriq Tanda Tangani Tututannya.

Lumajang - Aski Demo Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Lumajang untuk tuntut 20 Janji politik Cak Thoriq dan Bunda Indah didepan kantor bupati berujung penanda tanganan tuntutan, Kamis (24/09/2020).

Sempat dihakimi massa, mengenai kritik persoalan Lumajang yang dikomandoi ketua umum PC PMII Setyoso Lastanto dan sekertaris umum Ahmad Taufik, akhirnya berakhir dengan penanda tanganan tuntutan yang dilakukan Cak Thoriq dan Bunda Indah.

Berikut tuntutan yang dilakukan PC PMII Kabupaten Lumajang.

1. Mendesak Pemerntah Kabupaten Lumajang untuk segera menyelesaikan kajian-kajian untuk pembangunan mall pelayanan publik agar cepat dimulai dan dilaksanakan. Karena hingga menjelang akhir tahun 2020 belum juga terealisasi.

2. Menuntut Pemerintah Kabupaten Lumajang agar pelaksanaan program 1000 penerima beasiswa harus memprioritaskan untuk mahasiswa yang kuliah di perguruan tinggi baik negeri maupun swasta di Kabupaten Lumajang.

3. Meminta kejelasan realisasi program pembangunan stadion standart nasional dan Regional serta program pembanguran ruang terbuka hjau dan tarian disetiap kecamatan.

4. Dalam rangka pemulihan ekonomi pasca pandemi dan peringatan Hari Tani 24 September 2020. PC PMII Lumajang Mendesak Pemerintah Kabupaten Lumajang untuk melakukan langkah strategis dalam rangka pemulihan ekonomi Lumajang terutama yang berkaitan langsung dengan komoditas pertanian dan perdagangan.

5. Menuntut pemerintah Kabupaten Lumajang untuk mengoptimalkan pemasangan CCTV dan PJU didaerah sepi yang rawan tindakan kriminal yang sampai hari ini banyak dikeluhkan masyarakat.

6. Mendesak pemerintah Lumajang segera menyelesaikan jalan penghubung antara Tempursari - Lumajang sebagai bentuk keberpihakan pemerintah kepada masyarakat dalam memberikan pelayanan utamanya dalam akses transportasi

7. PC PMII Lumajang mewajibkan kepada Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) untuk selalu update memberikan pelayanan Informasi kepada masyarakat Lumajang sesuai dengan UUD No 14 Tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik.

Ditengah Kesibukannya, Cak Thoriq dan Bunda Indah menemui dan mendengarkan kritikan mahasiswa. (Oky/ls/red)

Editor : Redaksi

Hikmah Kehidupan

Urgensi Tasawuf Dalam Menghadapi Krisis Spiritual di Era Modern

Lumajang - Di tengah gemerlapnya dunia yang serba digital dan material, manusia semakin terjerat dalam pusaran kehidupan yang cepat dan penuh tekanan. Keberhasilan diukur dengan angka, kebahagiaan dinilai dengan kepemilikan, dan kedamaian seolah menjadi barang langka yang hanya bisa diraih oleh segelintir orang. Namun, meskipun segala kemajuan teknologi dan inovasi telah memberikan kenyamanan fisik, banyak yang merasakan kekosongan jiwa yang mendalam, kehilangan arah, dan semakin jauh dari makna hidup yang sejati. Krisis spiritual ini bukan hanya sekedar fenomena individu, tetapi sebuah bencana sosial yang mengancam dasar-dasar kemanusiaan kita.

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.