Ditemukan di Yosowilangun Kidul

Mayat Tanpa Identitas Mengambang di Sungai Bondoyudo Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Mayat Tanpa Identitas Mengambang di Sungai Bondoyudo Lumajang
Mayat laki-laki mengapung di sungai Bondoyudo masuk Desa Yosowilangun Kidul

Lumajang - Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan mengambang di sungai Bondoyudo, blok Rowosugo Dusun Kebonan Desa Yosowilangun Kidul Kecamatan Yosowialangun. Mayat tersebut diketahui berjenis kelamin laki-laki menggunakan pakaian celana kolor warna hitam.

Penemuan itu bermula saat warga setempat hendak memancing, kemudian mencium bau tak sedap. Setelah ditelusuri sumber bau tersebut ternyata berasal dari jenazah korban yang sudah dalam keadaan tak utuh.

Warga yang menemukan mayat itu langsung menghubungi pihak kepolisian setempat hingga akhirnya dilakukan evakuasi. Jenazah tersebut saat ini telah dibawa ke rumah sakit dr. Haryoto untuk dilakukan otopsi.

"Tadi dibantu oleh tim gabungan BPBD untuk dievakuasi, sekarang jenazah akan dilakukan otopsi" kata Kapolsek Yosowilangun AKP Hariyanto Senin, (25/7/2022).

Selain itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat sekitar untuk menghubungi pihak kepolisian bila merasa kehilangan keluarga.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Tim Gabungan

Wow, Polisi Temukan Lagi 1.500 Tanaman Ganja di TNBTS Lumajang

Lumajang -Tim gabungan Polres Lumajang kembali berhasil mengungkap ladang ganja di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), tepatnya di Dusun Pusung Duwur, Desa Argosari, Kecamatan Senduro. Dalam operasi kali ini, petugas berhasil menemukan lima titik lahan yang ditanami ganja dengan total keseluruhan mencapai 1.500 batang. 

Peringati Hari Kesaktian Pancasila

Legenda Argasonya Lumajang Tampil di Gedung Negara Grahadi Surabaya

Lumajang - Di tengah suasana khidmat dan penuh semangat, di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Selasa (1/10/2024), disuguhkan sebuah pertunjukan yang memukau dan menggetarkan jiwa. "Legenda Argasonya," sebuah pertunjukan megah yang dipersembahkan oleh 115 penari muda berbakat dari Kabupaten Lumajang, berhasil mencuri perhatian ratusan penonton yang hadir untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila.