Turun 0,13 Persen

Luar Biasa, Angka Kemiskinan Lumajang Tersisa 8,93 Persen Saja

Penulis : lumajangsatu.com -
Luar Biasa, Angka Kemiskinan Lumajang Tersisa 8,93 Persen Saja
Kantor Pemerintah Kabupaten Lumajang

 

Lumajang - Pemerintah Kabupaten Lumajang berhasil menurunkan angka kemiskinan di Tahun 2023. Diketahui, angka kemiskinan di Kabupaten Lumajang pada Bulan Maret 2022 mencapai 9,06 mengalami penurunan 0,13 persen pada Maret 2023 menjadi 8,93 persen.

Hal tersebut merupakan imbas dari turunnya jumlah penduduk miskin pada Tahun 2023 yang mencapai 1,22 ribu jiwa, sehingga total penduduk miskin saat ini terhitung 93,82 ribu jiwa.

Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni mengatakan, bahwa saat ini ada penurunan angka kemiskinan dan peningkatan kedalaman kemiskinan. "Susenas (Survei Sosial Ekonomi Nasional, red) pada bulan Maret yang dirilis September 2023 lalu mencatat ada penurunan untuk angka kemiskinan. Sedangkan, memang ada peningkatan kedalaman kemiskinan,” jelas perempuan yang akrab disapa Yuyun itu, Selasa (24/10/2023)

Selain itu, dikatakan Yuyun, bahwa indeks kedalaman kemiskinan di Kabupaten Lumajang mengalami peningkatan pada Bulan Maret 2023 sebesar 1,41 dan mengalami kenaikan sebesar 0,07 poin dibandingkan Bulan Maret 2022 yaitu 1,34.

Ia menambahkan, bahwa Pemerintah Kabupaten Lumajang akan memberikan perhatian khusus terhadap permasalahan kemiskinan dan stunting dengan pelaksanaan sejumlah program.

"Pada saat dilantik ada penekanan baik dari pemerintah pusat maupun dari Ibu Gubernur, pada intinya kita harus melakukan sinergi, yang pertama penurunan angka kemiskinan dan penurunan stunting," pungkasnya.(Kom/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.