Tips hindari calo

Yuk, Hindari Calo Saat ke Kantor Samsat Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Yuk, Hindari Calo Saat ke Kantor Samsat Lumajang
Optimalisasi Pelayanan, Kapolres Lumajang Cek Pelayanan di Samsat

Lumajang- Bagi masyarakat Lumajang tips agar warga terhindar dari praktik pungli saat mengurus perpanjangan STNK dan ganti pelat nomor kendaraan di Samsat. Baiknya datang sendiri langsung ke kantor Samsat dimana segala sesuatu sudah disiapkan pelayanan bersama orang-orang kompeten.

 

Selain itu, jika ada hal yang tidak diketahui atau dipahami terkait pengurusan STNK, ganti pelat nomor agar ditanyakan langsung ke petugas yang berjaga.

Kapolres Lumajang AKBP Mohammad Zainur Rofik, S.I.K., meninjau langsung pelayanan di kantor Samsat. Didampingi langsung Kasat Lantas Polres Lumajang AKP Suwarno meninjau setiap ruangan yang dipergunakan sebagai pelayanan samsat.

Saat di ruang palayanan, pihaknya menyaksikan langsung para anggota Polisi yang sedang bertugas melayani masyarakat.

"Hari ini kita melakukan pengecekan di samsat Lumajang mulai dari loket-loket untuk pengurusan surat-surat kendaraan baik loket 1 loket 2 sampai dengan penyerahan BPKB maupun STNK," Kata Kapolres Lumajang AKBP Zainur Rofik Kamis, (30/5/2024).

Ia menuturkan, dari dari pengecekan dilihat ada kurang lebih 30 sampai 40 orang yang mengurus di loket 1 sampai loket 3, antara lain ada yang balik nama, perpanjangan 5 tahunan maupun ada yang mengurus juga surat kehilangan STNK.

"Jadi saya harapkan untuk pengecekan ini jangan melalui calo sehingga biar tahu sendiri prosesnya," ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres sempat menanyakan kepada salah satu pengunjung. Pengunjung datang pukul 08.00 sampai 10.00 WIB, memasukan berkas

"Para pengunjung harus menunggu selama 2 jam. Jadi mudah-mudahan nanti bisa di buat mekanisme yang lebih memudahkan lagi," pungkasnya (Ind/red).

Editor : Redaksi

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Komitmen Jaga Lingkungan, Muslimat NU Lumajang Gelar Pelatihan Pengelolaan Sampah Rumah Tangga

Lumajang - Memperingati hari lingkungan hidup sedunia yang jatuh setiap tanggal 5 Juni, PC Muslimat NU Kabupaten Lumajang ikut mengambil peran. Salah satunya kegiatan penghijauan di lereng gunung Lemongan Kecamatan Klakah kabupaten Lumajang. Dimana, lereng gunung lemongan menjadi salah satu daerah penting serapan air untuk wilayah Lumajang bagian utara.

Panting Hadirnya Pucuk Pimpinan

DPRD Ingin Rapat Paripurna Jadi Ajang Sampaikan Masalah Penting Forkopinda Pada Pemerintah Lumajang

Lumajang - Wakil Ketua DPRD Solikin, S.H. memimpin rapat Paripurna II lanjutan dengan agenda penyampaian jawaban pemerintah atas pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2024 pada Jumat, 13 Juni 2025. Dalam sambutannya, Solikin, menekankan pentingnya kehadiran pucuk pimpinan (Forkompimda) dalam rapat paripurna.

Bagian Dari Kesiapan Hadapi Bencana

Luncurkan SIPENA LUSI, Bundah Indah Tegas Larang Tambang Pasir Pesisir Pantai Lumajang

Lumajang - Pemerintah Lumajang terus menunjukkan komitmen nyata dalam membangun ketangguhan daerah terhadap bencana. Kamis (12/6/2025), Bupati Lumajang Indah Amperawati (Bunda Indah) secara resmi meluncurkan SIPENA LUSI (Sistem Penanggulangan Bencana Inklusif Lumajang) di Gedung PKK, sebagai upaya strategis untuk menjamin keselamatan seluruh lapisan masyarakat, terutama kelompok rentan dalam menghadapi risiko bencana yang tinggi.

Kesehatan

Lumajang Serius Perangi Stunting: Angka Turun Drastis, Targetkan 18 Persen di Akhir 2025

LUMAJANG – Pemerintah Kabupaten Lumajang kembali menegaskan keseriusannya dalam menuntaskan persoalan stunting yang selama ini menjadi ancaman laten bagi kualitas generasi masa depan. Melalui kerja keras lintas sektor dan keterlibatan masyarakat di akar rumput, angka stunting di Lumajang berhasil ditekan secara signifikan. Berdasarkan data terbaru, prevalensi stunting turun dari 29,9 persen pada tahun 2024 menjadi 23,4 persen pada 2025.