Harjalu Sepi Pemberitaan, Dungaren...! Humas Pemkab Adakan Pertemuan Dengan Insan Jurnalis

Penulis : lumajangsatu.com -
Harjalu Sepi Pemberitaan,  Dungaren...! Humas Pemkab Adakan Pertemuan Dengan Insan Jurnalis

Lumajang(lumajangsatu.com) - Humas Pemkab Lumajang tiba-tiba mengumpulkan insan jurnalis ditengah perjalanan Perayaan Hari Jadinya ke 760 tahun. Rasan-rasan dikalangan wartawan-pun terus menduga-duga, dikarenakan masalah penyelesaian kuangan di E-Finace di Dinas Keuangan dan Pengelolaan Aset Daerah (DPKAD) ada masalah.

Apalagi publikasi Harjalu sangat sepi dari pemberitaan. Dalam pertemuan insan jurnalis yang digagas Humas Pemkab, di Panti PKK Pedopo Kabupaten, Kamis(10/12) siang dihadiri Wakil Bupati, Buntaran Supriyanto, Sekda Masudi, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Gawat Sudarmanto dan Sekretaris Harjalu, Mansur Hasan.

"Kita ingin sekali bermitra dengan insan jurnalis, jika kritikan membangunan akan kita terima dengan ikhlas," ungkap Buntaran, Wabup Lumajang.

Dia berharap ada kerjasama yang baik dengan insan jurnalis. Sehingga roda pembangunan di Lumajang berjalan dengan baik, karena publikasi dari media bisa membantu dalam pembangunan.

"Jika kritik itu dilandasi keikhlasan maka si dikritik juga iklas," jelasnya.

Ketua FKWL, Achmad Arif menilai pertemuan dengan yang diadakan Humas amat disayangkan. Disaat peringatan Harjalu sudah berjalan ditengah baru melakukan sosialisasi. "Strategi komunikasi Humas lemah, apalagi target yang ingin dicapai di Harjalu tidak diketahui insan jurnalis, apalagi masyarakat Lumajang di pedesaan," terang juranlis televisi itu.

Insan jurnalis sangat berharap ke Pemkab, khususnya Humas tidak hanya disaat ada kepentingan tertentu mengadakan pertemuan dengan insan pers.(ls/red)

Editor : Redaksi

Kuncinya Tidak Panik

Pemerintah Lumajang Sosialisasikan langkah Tangani Ternak Terjangkit PMK

Lumajang - Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) kembali menyerang hewan ternak berkuku belah di beberapa wilayah Kabupaten Lumajang. Merespons kondisi ini, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Lumajang gencar melakukan langkah pengendalian dan sosialisasi. Salah satunya melalui talkshow di acara Jelita di LPPL Radio Suara Lumajang, Rabu (8/1/2025), dengan tema “Pencegahan dan Pengendalian PMK Secara Efektif”.

Bagian Pelayanan Publik

Dishub Lumajang Launching Pelaporan Online Soal Perhubungan dan Infrastruktur

Lumajang - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lumajang terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik. Salah satu langkah terbaru adalah penerapan sistem pelaporan online yang memungkinkan masyarakat melaporkan berbagai keluhan terkait perhubungan dan infrastruktur. Laporan yang masuk akan langsung ditangani dengan cepat dan tepat sasaran.