Prosesi Puncak Harjalu ke-760 Tahun di Pendopo Pemkab Berlangsung Hikmat

Penulis : lumajangsatu.com -
Prosesi Puncak Harjalu ke-760 Tahun di Pendopo Pemkab Berlangsung Hikmat

Lumajang (lumajangsatu.com) - Setelah menggelar serangkain kegiatan dalam rangka memperingati Harjalu ke 760 Tahun 2015, Selasa 15 Desember 2015, puncak Harjalu digelar di Pendopo Kabupaten Lumajang. Prosesi dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Lumajang beserta Istri , Forkopimda beserta Istri, Seluruh Camat dan Kepala Desa se-Kabupaten Lumajang beserta istri, dan seluruh Kepala SKPD beserta istri.

Prosesi Harjalu diawali oleh iringan Tari Pedoyo Sumunaring Lamadjang sebagai tari penyambutan Bupati dan Forkopimda, yang dibawakan oleh para duta tari binaan Disbudpar Lumajang. Dilanjutkan dengan pembacaan secara singkat sejarah berdirinya Kabupaten Lumajang oleh Ketua DPRD Lumajang Agus Wicaksana.

Seperti biasa, seluruh undangan menggunakan pakaian kebesaran Lumajang yaitu pakain khas kerajaan Lamajang lengkap dengan segala assesorisnya sebagai bentuk penghormatan dan kecintaan kepada warisan budaya leluhur Lumajang.

Dalam acara acara itu, Bupati memberikan secara simbolis beberapa penghargaan yang telah diraih oleh puta putri daerah baik dalam bidang olah raga maupun dalam bidang seni dan budaya dari tingkat propinsi sampai tingkat nasional yang telah membawa harum nama baik Lumajang.

Dalam sambutannya, Bupati Lumajang Drs. Asat malik M,Ag yang menggunakan bahasa Jawa Lumajang asli ini mengaku bangga dan berterimakasih atas penghargaan yang telah diraih oleh Kabupaten Lumajang dan oleh putra putri daerah dari Kabupaten Lumajang.

Bupati juga merasa bahagia atas dilaksanakannya Prosesi Harjalu ini sebagai acara puncak ulang tahun Kabupaten Lumajang, meskipun berlangsung secara sederhana namun tetap khidmat dan sakral. Ini adalah hari yang berbahagia, dengan kesederhanaan, Harjalu yang ke760 harus tetap kita peringati, pungkasnya.

Lebih lanjut Asad Malik juga berterimakasih kepada semua pihak dan seluruh masyarakat atas terselenggaranya dengan sukses serangkaian kegiatan Harjalu sejak pertengahan bulan Nopember yang lalu termasuk kegiatan yang masih akan dilaksanakan hingga akhir desember nanti.

Prosesi ini diakhiri dengan acara pemotongan tumpeng dan makan bersama seluruh undangan, sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan YME atas segala karunia yang telah diberikan kepada Kabupaten Lumajang serta seluruh masyarakat Lumajang.(Humas/red)

Editor : Redaksi

Komitmen Prioritaskan Kesehatan Masyarakat 

BKOR Sediakan Fasilitas Olahraga dan Kesehatan Murah Bagi Warga Lumajang

Lumajang - Balai Kesehatan dan Olahraga (BKOR) di Jl. Kapten Suwandak no 76 Lumajang menyediakan berbagai fasilitas olahraga yang lengkap dan terjangkau, bertujuan untuk memudahkan masyarakat menjaga kebugaran tubuh. Dengan berbagai pilihan olahraga seperti senam aerobik, GYM, senam ibu hamil, senam lansia, dan yoga, BKOR menawarkan akses olahraga yang tidak hanya mendukung kesehatan fisik, tetapi juga memperkuat hubungan sosial masyarakat.

Dindikbud Gelar FGD

1.739 Anak Lumajang Putus Sekolah

Lumajang - Akan putus sekolah di Kabupaten Lumajang bisa terbilang cukup tinggi. Berdasarkan data yang dirilis melalui Aplikasi Verval DO yang dimiliki oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), angka putus sekolah di Lumajang tercatat 1.739, dengan rincian jenjang SD berjumlah 392 dan SMP 1.347. 

Digelar Komisi Informasi Jatim

Lumajang Terima Penghargaan Keterbukaan Informasi Sebagai Kabupaten Informatif

Lumajang - Keterbukaan Informasi Publik tidak lagi menjadi kewajiban namun menjadi kebutuhan yang perlu dilakukan di setiap pemerintah daerah. Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah, Agus Triyono usai menerima Penghargaan Keterbukaan Informasi sebagai Kabupaten Informatif oleh Komisi Informasi Provinsi Jawa Timur di Ballroom Grand Swiss-bellhotel Darmo Surabaya, Rabu (13/11/2024).

Antisipasi Pecah Kericuhan

Ketua DPRD Hadiri Latihan Lapangan Pengamanan Konflik Sosial Pilkada Lumajang

Lumajang - Ketua DPRD Hj. Oktafiani, S.H., M.H hadir pada Latihan Lapangan Pengamanan Konflik Sosial Korem Triwulan IV TA 2024 di Kabupaten Lumajang. Komandan Resimen Induk Kodam V/Brawijaya, Kolonel Inf Mukhamad Albar menekankan pentingnya sinergisitas antara TNI dan pemerintah serta stakeholder terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.