Selangkah Lagi, 3 Nama Pejabat Yang Ikut Lelang Jabatan Diajukan ke Bupati Asat
Lumajang (lumajangsatu.com) - Hasil tes kesehatan dan assessment baik pembidangan dan lainya sudah keluar. Saat ini, panitia seleksi lelang jabatan sedang melakukan rekap semua nilai dan akan dilaporkan kepada Bupati Lumajang As'at Malik.
"Semua nilai sudah keluar mas dan saat ini sudah di sekretaris untuk dilakukan rekap hasil nilai seluruh peserta lelang jabatan," ujar Muhammad Hariyadi Eko Romadhon anggota paniti seleksi lelang jabatan, Selasa (17/05/2016).
Setelah semua hasil dilaporkan kepada Bupati secara global, panitia seleksi akan melakukan konsultasi ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Republik Indonesia. Setelah selesasi konsultasi, baru akan dipilih 3 nama yang akan diajukan kepada Bupati Lumajang.
"Kita akan lakukan konsultasi ke Komisi Aparatur Sipil Negara Republik Indonesia terlebih dahulu dan kita segera jadwalkan agar lebih cepat," jelasnya.
Setelah muncul 3 nama yang diajukan ke Bupati, nantinya nama para pejbat tersebut akan dimumkan melalui media dan webside Pemkab Lumajang. "Kita berharapap akhir bulan Mei ini sudah ada tiga nama yang bisa diajukan ke Bupati untuk kemduian ditunjuk oleh bupati menduduki jabatan yang selama ini kosong," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi