Polisi Ringkus Pembacok Sopir Truck Hingga Tewas di Terminal

Penulis : lumajangsatu.com -
Polisi Ringkus Pembacok Sopir Truck Hingga Tewas di Terminal
tim Nenggala Polres Lumajang berhasil meringkus pelaku penganiayaan hingga tewas

Lumajang (lumajangsatu.com) - Tim Nenggala Polres Lumajang akhirnya bisa meringkus pelaku pembacokan yang mengakibatkan Andik Tandoyo (30) warga Citrodiwangsan. Korban merupakan sopir truck dan dibunuh di wilayah Sumbersuko dipinggir jalan.

AKP Tinton Yuda Riambodo SIK, Kasatreskrim Polres Lumajang menyatakan, salah satu tersangka bernama M. Muksin Harvitansyah warga jalan Jend. Sutoto kelurahan Rogotrunan. Pelaku ditangkap saat berada di terminal dan diduga hendak melarikan diri keluar kota.

"Kita berhasil meringkus pelaku pembunuhan sopir truck yang terjadi di wilyah Sumbersuko," ujar Tinton, Senin (03/07/2017).

Motif pembacokan dikarenakan pelaku sakit hati karena kelompok korban pernah memukul pelaku. Pengeroyokan terjadi di warung Stadin beberapa waktu seblum terjadi pengeroyokan. "Motifnya sakit hati mas," terangnya.

Pelaku pembacokan berjumlah 3 orang dengan mengedarai sebuah mobil. Saat dilakukan penggrebekan kepada dua teman pelaku, sudah tidak berada ditempat dan diperkirakan sudah melarikan diri.

"Kita sudah amankan beberapa barang yang dijadikan alat untuk membunuh korban. Sedangkan dua teman pelaku sudah melarikan diri dan sedang dalam pengejaran petugas," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.