Porserosi dan Perpani Resmi Masuk Anggota KONI Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Porserosi dan Perpani Resmi Masuk Anggota KONI Lumajang
Penerimaan Perserosi dan Perpani dalam rapat pleno anggota KONI Kabupaten Lumajang

Lumajang (lumajangsatu.com) - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Lumajang menggelar rapat anggota. Dalam agenda sidang pleno, ada 2 cabor secara resmi diterima dan masuk dalam dalam keanggotaan KONI Lumajang.

Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Porserosi) dan Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) resmi masuk menjadi anggota KONI. Dengan bergabungnya Porserosi dan Perpani, maka ada 27 cabang olahraga dibawah naungan KONI.

"Alhamdulillah, kita ketambahan dua anggota baru yakni Porserosi dan Perpani menjadi anggota KONI," ujat H. Ngateman SH, Ketua KONI Kabupaten Lumajang, Kamis (14/07/2017).

KONI berharap dengan hadirnya 2 anggota baru semakin meningkatkan prestasi olahraga di Lumajang. Terdekat, Lumajang dipercaya menjadi tuan rumah POR SD/MI maka cabor yang dilombakan harus bisa memberikan medali.

"Tahun ini Lumajang akan ada ghawe besar, semua cabor yang dilombakan wajib mensukseskan dan berikan kebanggaan pada Lumajang," jelasnya.

Agus Triono, Kepala Dinas Pemuda dan Olahaga (Dispora) menyatakan ada 11 cabor yang akan dilombakan dalam POR SD/MI. "Kita mendapat kehormatan Lumajang jadi tuan ruamah jadi tuan rumah POR SD/MI Jatim, kami berharap semua cabor dilombakan bisa memberikan prestasi," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diperkirakan Sudah 91,80 Persen

Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang

Lumajang - Pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air (PU SDA) Provinsi Jawa Timur terus mempercepat proses pembangunan Dam Boreng. "Secara keseluruhan kegiatan dari rencana kumulatif 91,80 persen realisasi sampai dengan 15 Desember 2024 86,12% jadi ada keterlambatan sekitar 5%," ungkap Annas Wibowo PPK Pekerjaan Rehabilitasi Dam Boreng dari Dinas PU SDA Prov. Jatim saat dikonfirmasi, Kamis (19/12/2024).

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.