Ulah Tangan-tangan Jahil

Lampu Hias di Tengah Alun-alun Lumajang Dirusak dan Dicuri

Penulis : lumajangsatu.com -
Lampu Hias di Tengah Alun-alun Lumajang Dirusak dan Dicuri
Lampu hias di bawah pohon beringin Alun-alun Lumajang dirusak dan dicuri

Lumajang (lumajangsat.com) - Tangan-tangan jahil merusak dan mencuri lampu-lampu hias di Alun-alun Lumajang. Lampu kotak di bawah pohon beringin dirusak dan dicuri, sehingga mengurangi keindahan Alun-alun Lumajang.

Yuli Harismawati, Kabid Pertamanan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lumajang menyatakan, tak hanya lampu dibawah pohon beringin, lampu di jembatan pelangi banyak yang hilang. Bahkan, kabel lampu kubah pelangi juga hilang sehingga membuat nyala lampu tidak lagi beraturan.

"Kita amat menyayangkan ulah tangan-tangan jahil yang merusak dan mengambil lampu-lampu hias di Alun-alun dan jembatan pelangi," jelasnya, Senin (09/07/2018).
lampu hias alun-alun dirusaklampu hias alun-alun dirusak
Pihaknya akan melaporkan kepada pimpinan kondisi lampu Alun-alun dan jembatan yang mulai banyak yang dirusak dan dicuri. Jika masih ada masa pemeliharaan maka akan dilaporkan kepada rekanan, namun jika sudah habis masa pemerliharaan maka akan diperbaiki oleh DLH.

"Ini kan uang rakyat yang dibuat untuk membangun. Jika dirusak atau dicuri maka yang rugi adalah masyarakat itu sendiri. Pihaknya akan berkoordinasi dengan Satpol PP dan pihak kepolisian karena ulah oknum tangan jahil ini sudah keterlaluan," paparnya.

Pihaknya juga berencana memasang CCTV di Alun-alun Lumajang untuk memudahkan pengawasan. Namun, karena berkaitan dengan anggaran, maka pemasangan CCTV tidak bisa dilakukan tahun 2018, namun akan diajukan dalam anggaran tahun 2019.

"Harapannya begitu. Namun, karena berkaitan dengan anggaran maka pemasangan CCTV akan kita ajukan pada tahun anggran 2019 mendatang," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Pj Bupati Indah Wahyuni Menjenguk Langsung

Korban Kebakaran Pabrik Kayu PT CBI Besuk Lumajang Sudah Membaik

Lumajang - Musibah kebakaran yang terjadi pada area gudang pabrik PT. Cakra Biomassa Indoenergi (PT. CBI) Desa Besuk, Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, pada hari Jum'at (25/10/2024) lalu mendapatkan perhatian oleh Pemerintah Kabupaten Lumajang. Kejadian kebakaran yang mengakibatkan 3 orang karyawannya mengalami luka bakar langsung dilarikan ke RS Bhayangkara Lumajang.

Cegah Potensi Kecelakaan

PT KAI dan Dishub Lumajang Tutup Perlintasan Kereta Api Liar

Lumajang Sebagai bagian dari upaya meningkatkan keselamatan transportasi, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 9 Jember, bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Kabupaten Lumajang, menutup beberapa perlintasan liar yang tidak dilengkapi palang pintu atau penjagaan. Langkah tersebut diambil demi mengurangi risiko kecelakaan yang kerap terjadi di perlintasan ilegal yang tidak memenuhi standar keamanan.

Semakin Diminati

26 Ribu Warga Telah Berkunjung dan Manfaatkan Pelayanan di Mal Pelayanan Publik Lumajang

Lumajang - Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Lumajang semakin mengukuhkan posisinya sebagai pusat layanan terpadu yang diminati masyarakat. Terbukti, hingga saat ini, total kunjungan ke MPP tersebut telah mencapai 26.114 pengunjung. Angka ini menunjukkan antusiasme masyarakat Lumajang dalam memanfaatkan layanan yang tersedia untuk berbagai kebutuhan administratif, mulai dari perizinan, kependudukan, kesehatan, hingga layanan lainnya.

Hindari Berita Hoax

Diskominfo Ajak Warga Selektif Terima Informasi Jelang Pilkada Lumajang 2024

Lumajang - Seluruh masyarakat Kabupaten Lumajang, diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dalam menerima dan menyebarluaskan informasi. Terutama menjelang Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Lumajang 2024, semakin banyak informasi yang tidak jelas sumbernya dan bisa disebut sebagai informasi hoax. Di era digitalisasi seperti sekarang ini, berita Hoaks masih menjadi persoalan serius.