Asian Games 2018

Bangga, Saiful Rijal Atlet Sepak Takraw Lumajang Ikut Sumbang Emas Indonesia

Penulis : lumajangsatu.com -
Bangga, Saiful Rijal Atlet Sepak Takraw Lumajang Ikut Sumbang Emas Indonesia
Siaful Rijal atlet sepak Takraw Indonesia Asal Lumajang saat beraksi di Asian Games. (foto : poskotanews)


Jakarta (lumajangsatu.com) - Tim Quadrant Sepak Takraw Putra  berhasil meraih mendali emas ke 31 Indonesia usai mengalahkan tim asal Jepang dengan skor 15-21, 21-14, 21-16 di Ranau Hall Jakabaring Sports City, Palembang, Sabtu(1/9/2018).

Salah satu dari Tim Sepak Traw Garuda, salah satunya adalah Saiful Rijal yang merupakan putra asli Lumajang. Dia berasal dari Desa Sumber Urip Kecamatan Pronojiwo.

Rijal sapaan akrabnya, memang menjadi atlet andalan LUmajang dan Jawa Timur. Bahkan, dievent Nasional bersama tim Jatim kerap menyumbang mendali Emas.

Saiful_Rijal_Atlet_Sepak_Takraw_Indonesia_Asal_Lumajang_1Saiful_Rijal_Atlet_Sepak_Takraw_Indonesia_Asal_Lumajang_1

Saiful Rijal menjadi andalan Tim Sepak Takraw Indonesia untuk spiker. Kepiawaian putra kaki Gunung Semeru ini, menjadi salah satu ujung tombak sejak penyisihan dan final.

""Kekompakan. Kami tingkatkan lagi," ujat Rijal kepada awak media usai pertandingan dilansir melalui media tribunnews.com.

Raihan Emas Tim Sepak Takrawl Indonesia sebagai jawaban dahaga selama 18 tahun berpuasa. Apalagi, Olah raga ini adalah asli milik Nusantara.(ls/red)