Kriminalitas Lumajang

1 Pelaku Pemerkosaan Gadis Kunir di Kebun Singkong Ditangkap Polisi

Penulis : lumajangsatu.com -
1 Pelaku Pemerkosaan Gadis Kunir di Kebun Singkong Ditangkap Polisi
Obet, pelaku pemerkosaan gadis Kunir saat diamankan di Polres Lumajang (foto Reskrim Lumajang)

Lumajang (lumajangsatu.com) - Polres Lumajang  dalam waktu 3 hari bisa meringkus dugaan  pelaku pemerkosaan kepada gadis Kunir yang  masih berumur 17 tahun. Satu pelaku inisial  UBD alias Obet (18) warga Dusun Pemukiman  Desa Pandawangi sudah diringkus polisi.

Saat ini, polisi sedang melakukan pengejaran kepada 2 pelaku lain yang sudah dikantongi identitasnya. "Ini menjadi atensi, dan saya perintahkan Kasatreskrim untuk segera menangkap pelaku,' ujar AKBP. DR. Arsal Sahban SIK, Kapolres Lumajang, Kamis (27/12/2018).

AKP Hasran SH,. M.Hum Kasatresrim Polres Lumajang menyatakan pelaku yang ditangkap berpean memegangi tangan korban saat teman-temannya menyetubuhi korban. Korban kemudian dgilir oleh para pelaku sehingga korban mengalami trauma berat.

Kejadian berawal saat hari Minggu (23/12) korban dijemput pacarnya bernama Udin untuk jalan-jalan ke Piket Nol. Usai dari Piket Nol korban dan pacarnya mampir di bawah jembatan Selowangi jalan lintas selatan (JLS).

Saat itu, korban berjumpa dengan empat orang teman Udin dan meminta pacar korban meminum miras oplosan. Setelah pacar korban mabuk dan tidak sadarkan diri, korban kemudian dipindahkan ke lokasi pemerkosaan tepatnya di kebun singkong oleh para pelaku.

"Setelah pacar korban mabuk dan tidak sadarkan diri, barulah para pelaku membawa korban ke kebun singkong dan dilakukan pemerkosaan," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.