Kecelakaan Lumajang

Vario vs Panther di Ranuyoso 2 Perempuan Langsung Meninggal Ditempat

Penulis : lumajangsatu.com -
Vario vs Panther di Ranuyoso 2 Perempuan Langsung Meninggal Ditempat
Salah satu korban dari dua korban meninggal tergeletk di jalan raya Ranuyoso

Lumajang (lumajangsatu.com) - Kecelakaan dijalan raya Ranuyoso kembali memakan korban jiwa. Sinta Rahayu (17) dan Rohana (13) kedua perempuan muda warga Dusun Krajan Desa Ranuyoso langsung meninggal ditempat.

Ipda Joko Triyono, Kanit Laka Santlantas Polres Lumajang menyatakan, kedua korban mengendari sepeda motor Nopol N-5534-UJ bertabrakan dengan mobil Panther nopol P-1397-KN. Mobil dikendarai oleh Bashori (41) warga Jubung Kecamatan Sukorambi Kabupaten Jember.

"Tadi sekitar jam 13.45 wib terjadi kecelakaan dijalan ranu Ranuyoso dua korban meninggal ditempat," ujar Joko Tri, Minggu (31/03/2019).

Kecelakaan berawal saat sepeda motor Honda vario warna merah N-5534-UJ berjalan dari arah timur ke barat. Kurang waspada saat melintasi jalan simpang empat dan tidak memperhatikan situasi arus lalulintas dan tidak mengutamakan jalur utama. Bersamaan dari arah utara ke selatan berjalan kendaraan Isuzu Panther warna abu-abu tua metalik P-1397-KN, sehingga terjadi benturan tabrakan.

"faktor kecalakaan karena pengendara kurang waspada. Kami terus menghimbau agar saat berkendara selalu waspada dan berhati-hati," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.