Pilpres Lumajang

Prabowo Ungguli Jokowi di TPS Kebun Tebu Randuagung

Penulis : lumajangsatu.com -
Prabowo Ungguli Jokowi di TPS Kebun Tebu Randuagung
Suasana pemungutan suara di Desa Kalidilem Kecamatan Randuagung

Lumajang (lumajangsatu.com) - Penghitungan surat suara untuk Pilpres disejumlah TPS jam 15.00 wib sebagain sudah selesai. Di perkebunan tebu, TPS 1-3 Desa Kalidilem Kecamatan Randagung Kabupaten Lumajang pasangan 02 Prabowo-Sandi unggul atas pasangan 01 Jokowi-Amin.

Di TPS 01 Paslon 01 99 suara dan 02 101 suara, TPS 02 Paslon 01 75 suara dan 02 101 dan TPS 03 92 suara dan 02 123. Di daerah tersebut memang dikenal dengan lumbung suara Prabowo karena berada di daerah perkebunan tebu.

"Tiga TPS pak Prabowo menang, tapi tidak terlalu telak menangnya," ujar Soleh, salah seorang warga, Rabu (17/04/2019).

Sejak awal, suara Prabowo sudah sangat kuat karena isu-isu gula tidak laku dan jika Jokowi menang maka PG Jatiroto akan tutup. Namun, ternyata suara Jokowi tetap bisa mengimbangi dan tidak kalah sangat telak.

"Memang isunya gula tidak laku, jika Jokowi menang isunya PG Jatiroto akan tutup, sehingga banyak yang pilih Prabowo," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.