Lumajang (lumajangsatu.com) - Rismiyanto (37) warga Dusun Ampeldento Desa Bagorejo Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember jadi korban begal sadis. Korban terlihat melakukan perlawanan dengan menangkis sabetan senjata tajam begal (diperkirakan jenis celurit).
"Korban nampaknya melakukan perlawanan dengan menangkis sabetan senjata tajam begal," ujar AKP Sugianto, Kapolsek Kedungjajang, Sabtu (21/09/2019)
Baca juga: Durian Kembang Lumajang Lokal Premium Banyak Diburu Meski Harganya Mahal
Namun, usaha korban mempertahankan sepeda Vario Hitam miliknya sia-sia karena senjata begal berhasil merobek dada kananya hingga ususnya terburai. Korban akhirnya terkapar bersimbah darah dan dalam kondisi kritis dibawa ke RSUD Haryoto.
Baca juga: Pasar Hewan Lumajang Ditutup 12 Hari Antisipasi Semakin Merebaknya PMK
"Ada luka di tangan kanan menangkis senjata tajam. Korban luka parah dibagian bawah dada sebelah kanan," paparnya.
Baca juga: Sudutkan Polisi Tak Kerja, Satreskrim Polres Lumajang Tanggapi Video Viral Pengancaman
Kejadian pembegalan di jalan baru masuk Desa Wonorejo Kecamatan Kedungjajang. Korban bersama istrinya dari arah Surabaya hendak pulang kerumahnya di Gumukmas Kabupaten Jember.(Yd/red)
Editor : Redaksi