Lumajang - Kabar gembira, 1 pasien positif Covid 19 yang dirawat di RSUD dr. Haryoto Lumajang dinyatakan sembuh. AZ (26) warga Banyuputih Lor Kecamatan Randuagung pulang dengan diantar ambulance rumah sakit.
"Iya, satu pasien postif Covid 19 dinyatakan sembuh," ujar dr. Bayu Wibowo IGN, juru bicara Gugus Tugas Penanganan Covid 19, Rabu (15/04/2020).
Baca juga: Asosiasi BPD se-Lumajang Bertemu H. Rofiq Anggota DPRD Jatim
Hasil swab dua kali berturut-turut negatif, sehingga lagsung dipulangkan. Kondisi secara fisik baik, namun masih lemas dan ngantuk karena pengaruh obat. "Kondisi fisik baik, tapi agak ngantuk karena pengaruh obat," paparnya.
Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang
AZ tetap diminta untuk melakukan isolasi mandiri selama 1 Minggu dan istirahat total untuk memulihkan kondisi fisik. AZ juga diminta terus memakai masker dan menjaga physical distancing (jaga jarak). "Semoga kembali pulih dan hidup normal," jelasnya.
Dari 6 pasien positif yang dirawat di RSUD dr. Haryoto, baru AZ saja hasil swabnya yang negatif. Sedangkan pasien lain masih menunggu hasil swab apakah positif atau negatif. "Ada satu yang keluar swabnya, tapi masih tetap positif," pungkasnya.
Baca juga: KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Lumajang 2024
Pemerintah menghimbau masyarakat patuh atas imbauan untuk memakai masker, rajin cuci tangan, dan tetap dirumah. Jika mendesak keluar rumah, maka wajib pakai masker, menjaga jarak dan segera kembali ke rumah jika urusan diluar rumah selesai.(Yd/red)
Editor : Redaksi