Gerakan Waspada Covid-19

Program Polres Lumajang One Day One Door Terus Berjalan

lumajangsatu.com
Wakapolres Lumajang, Kompol Hendry (kanan tengah) bersama jajaran perwira Polres.

Lumajang - Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa SH SIK M,IK melalui Wakapolres Lumajang Kompol Hendry menyampaikan bahwa Polres Lumajang mempunyai program One Day One Door, mewajibkan bagi anggota berserta jajaran untuk melakukan silaturahmi ke masyarakat setiap hari guna menyampaikan himbauan protokol covid19.

Disamping itu pula program tersebut merupakan bagian dari TIM Kuro dengan harapan para anggota Polres Lumajang bisa Kuat Silaturahmi, Rogo lan Roso.

Baca juga: Tradisi Pedang Pora Sambut AKBP Alex Sebagai Kapolres Lumajang

"Jika silaturahminya kuat maka secara tersendiri aura positif itu akan mengalir begitupun dengan jiwa raga kita akan kuat" Kata Wakapolres Lumajang Kompol Hendry menyampaikan sesuai apa yang dikatakan Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa.

Masih kata Dia, jadi jangan takut jika sewaktu-waktu ada polisi mendatangi ke rumah warga itu lantaran untuk menghimbau tentang covid19. Bukan hanya itu saja melainkan menjalin komunikasi kepada masyarakat, karena sejatinya polisi bukan hanya mengamankan namun bisa jadi konsultan.

Baca juga: Durian Kembang Lumajang Lokal Premium Banyak Diburu Meski Harganya Mahal

" Ketika anggota mendatangi rumah warga jika persediaan masker masih ada kita juga akan berikan pula" tandasnya disela-sela perbincangan dengan Tim Lumajangsatu

Program ini merupakan khusus Polres Lumajang berharap agar bisa mengetuk hati masyakat, paham akan kesehatan serta keamanan kamtibmas menjelang New Normal.

Baca juga: Pasar Hewan Lumajang Ditutup 12 Hari Antisipasi Semakin Merebaknya PMK

"Kita tetap tegas namun terukur, tentunya yang utama yaitu mengedepankan humanis" tutupnya. (ind/ls/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru