Yayasan Darul Aitam Miful Pulosari

2 Tahun Anniversary Libas Adventure Trail Lumajang Santuni Anak Yatim

lumajangsatu.com
Ulang tahun ke-2 Libas Trail Lumajang menggelar bakti sosial satunan anak yatim

Lumajang - Komunitas Libas adventure trail Lumajang memperingati hari Ulang Tahun yang ke 2 menggelar tasyakuran serta santunan kepada anak yatim piatu di Yayasan Darul Aitam Miftahul Ulum Pulosari Citrodiwangsan. Fendi, Ketua Libas berharap agar terus menjalin hubungan baik dengan sesama anggota maupun semua pecinta motor trail dari semua club dan bawa nama baik Lumajang.

"Tentunya semoga Team Libas semakin solid dan selalu bersinar," ucap Fendi.

Baca juga: Antisipasi Kejahatan 4C, Timsus Polres Lumajang Gelar Patroli Dini Hari

Rasa haru bercampur bahagia karena merasa masih ada yang memperhatikan, membuat senyum mengembang di wajah puluhan anak-anak panti tersebut. Sejenak mereka seolah lupa dengan situasi pandemi yang tengah melanda bangsa ini.

Baca juga: HUT Satpam ke-45, Kapolres Lumajang Tegaskan Peran Strategis Satpam Jaga Keamanan

Para anak yatim dan anggota komunitas memanjatkan doa dan berzikir bersama, memohon agar pandemi Corona ini bisa segera berakhir. Melihat kekhusyukan doa-doa yang dipanjatkan para anak yatim tersebut, jelas menekankan bahwa usia tak menjadi batasan bagi seseorang memiliki niat tulus dan bersungguh-sungguh memohon pertolongan Yang Maha Kuasa.

Baca juga: Police Goes To School, Satlantas Polres Lumajang Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas di SDN Jogotrunan

"Mudah-mudahan dengan adanya doa bersama ini, virus itu cepat pergi dari negara kita. Semoga aktivitas warga bisa kembali pulih seperti semula," imbuhnya.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru