Lumajang - Kopi merupakan jenis minuman yang banyak digemari di seluruh dunia terutama di Lumajang semakin hari penikmat kopi semakin meningkat, Hal ini membuat Arif Irsyadi (30) warga Desa Pasrujambe Kecamatan Pasrujambe membuka Kedai Kopi sekaligus oleh-oleh kopi khas Lumajang dengan berbagai macam jenis kopi.
Kopi tersebut dinamai Kopi Juara yang terletak di Pertigaan Sekiang Desa Senduro Kecamatan Senduro, penyortiran kopi sudah menggunakan alat modern bukan tradisional. Kopi yang dihasilkan dari petani Pasrujambe ini mempunyai cita rasa khas yang menjadi keunggulan.
Baca juga: KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Lumajang 2024
"Kami ambil dari petaninya langsung mbak, yaitu tahun songo" Kata Arif owner dari Kopi Juara.
Baca juga: Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning
Adapun kopi yang diproduksi berupa Arabika, ekselsa, liberika, robusta. Selain itu dia juga menjual Kopi Arabika Gayo Aceh maupun kopi nusantara itupun tergantung permintaan konsumen.
"Selain menjual khas kopi Lumajang, kami juga menjual sesuai dengan permintaan kafe terlebih yang paling hits sekarang kopi Robusta wine" tukasnya.
Baca juga: Beredar Foto Mesra Mirip Ketua DPRD Lumajang, Masyarakat Peduli Moral dan Pendekar Lapor ke BK Dewan
Pihaknya tidak hanya menyajikan kopi dalam bentuk serbuk saja namun kelebihan dari produksinya tersebut bisa dipergunakan untuk perawatan kecantikan (lulur) dan pharmasi. Harga kopi dibandrol mulai dengan Rp 5000 kemasan 75gram hingga Rp 40.000 ,bagi kalian yang ingin memesan bisa hubungi Whatsapp 0819-7788-7705.
"Selain bisa beli kemasan disini juga bisa untuk tempat nongkrong" Tutup Arif. (Ind/ls/red)
Editor : Redaksi