3 Pelaku Dibekuk Polisi

Ini Modus Copet Spesialis Penumpang Bus Jalur Lumajang

lumajangsatu.com
Tiga copet yang meresahkan penumpang bus jalur Lumajang diringkus Polsek Kedungjajang

Kedungjajang - Polsek Kedungjajang berhasil meringkus 3 copet yang meresahkan penumpang angkutan umum bus. Tiga pelaku ditangkap sesaat melancarkan aksinya dan sedang membagi uang hasil kejahatan di terminal Minak Koncar Desa Wonorejo.

Modus para pelaku biasanya berkelompok lebih dari dua orang dan memanfaatkan penumpang yang lengah. Meski kadang ada yang melihat aksi pelaku, namun penumapng lain takut, karena pelaku biasanya membawa senjata tajam.

Baca juga: Beredar Foto Mesra Mirip Ketua DPRD Lumajang, Masyarakat Peduli Moral dan Pendekar Lapor ke BK Dewan

BACA JUGA

Tiga pelaku yang diringkus MY (35) warga Dusun Krajan Desa Grobogan, AW (40) warga Desa Kalipepe Kecamatan Yosowilangun dan SA (25) warga Desa Ranuyoso Kecamatan Ranuyoso. Tiga pelaku naik bus dari perempatan Ranuyoso.

Baca juga: Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

SA berjaga didalam bus bagian depan lalu MY berjaga dibagian bus bagian belakang. Setelah itu AW mendekati korban yang duduk di bangku tengah dan menarik dompet korban yang disimpan disaku celana belakang bagian kanan. Ketika berhasil mengambilnya, para pelaku turun di jembatan Grobogan Kecamatan Kedungjajang.

"Kita berhasil ringkus 3 copet yang meresahkan penumpang bus," ujar Iptu Nurkamim, Kapolsek Kedungjajang, Minggu (31/01/2021).

Baca juga: Badan POM Jember Evaluasi Program Keamanan Pangan di Kabupaten Lumajang

Polisi yang mendapatkan aksi para pelaku langsung menyisir lokasi yang dicurigai dengan berbekal ciri-ciri pelaku. benar saja, ketiga pelaku nongkrong di terminal Minak Koncar dan sedang membagikan uang hasil kejahatannya.

Barang bukti diantaranya dompet yang isinya berupa KTP, uang tunai Rp. 1.350.000 dan sejumlah ATM. "Kita amankan sejumlah barang bukti milik korban pencopetan," pungkasnya.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru