Tabrak pemotor Hingga Luka Parah

Kabur, Sopir Truk Tabrak Lari di JLS Wotgalih Lumajang Diamankan

lumajangsatu.com
Polisi dari Satuan Lalulintas Polres Lumajang amankan sopir truk terlibat kecelakaan di JLS Wotgalih

Lumajang - Sopir truk tabrak lari di JLS Desa Wotgalih Kecamatan Yosowilangun berhasil diamankan oleh Satlantas Polres Lumajang. Sopit truk atas nama Ade Imam Syahroni (29) warga Desa Kaliwungu Kecamatan Tempeh.

Polisi mengamankan Imam di Desa Rowotengah Kecamatan Sumberbaru saat berada di pinggir jalan. Selanjutnya petugas langsung membawa Imam ke Mapolres Lumajang untuk diperiksa.

Baca juga: RSUD Pasirian Lumajang Resmi Miliki Logo Baru

"Kami masih melakukan pemeriksaan Mbak dan tersangka sudah diamankan," Kata Kanit Laka Lantas Ipda Loni Roi, Sabtu (04/09/2021)

Baca juga: TNI Aktif Dampingi Petani Pronojiwo Lumajang Jelang Musim Tanam

Sebelumnya Imam menabrak korban Surai (55) warga Desa Wotgalih Kecamatan Yosowilangun hingga alami patah tulang tangan kanan, kaki kanan serta cidera otak. Kini korban dirawat di Rumah Sakit Umum dr. Haryoto karena sejumlah luka yang parah.

Baca juga: KPU Segera Tetapkan Paslon Bupati dan Wabup Pilkada Lumajang 2024

Pihaknya juga menghimbau agar tetap hati-hati dijalan supaya tidak terjadi kecelakaan. Serta lengkapi pula surat-surat kendaraan.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru