Rutin Gelar Pertemuan

IKSABA Miful Angkatan 2000 Siap Hadir Silatnas 3 21 Januari 2022

lumajangsatu.com
Pertemuan rutin 3 bulan alumni santri Miftahul Ulum Banyu Putih Kidul atau IKSABA angkatan tahun 2000

Pasirian - Ikatan Santri Banyu Putih (IKSABA) Miftahul Ulum angkatan tahun 2000 siap hadir di Silatnas IKSABA 3 tanggal 21 Januari 2022. Puluhan alumni angkatan tahun 2000 sudah berkumpul dan siap mensukseskan kegiatan Silatnas 3.

"Kami siap hadir Silatnas IKSABA 3 tanggal 21 Januari 2022 mendatang," ujar Imam Sugiono S.Pd Ketua IKSABA angkatan 2000, Senin (17/01/2022).

Baca juga: Puluhan Kendaraan Ditilang Pada Razia Anti Balap Liar Polres Lumajang

IKSABA MIFUL 2000 aktif menggelar pertemuan rutin setiap tiga bulan. Tempatnya bergantian untuk menjalin ukhuwah dan saling berbagi informasi kekinian, baik ekonomi, agama hingga politik.

Baca juga: Makan Tumpeng Bersama HUT TNI 79 di Alun-Alun Lumajang

"Sejak kita purna mondok, kita ingin tetap menjalin silaturrahim agar tetap terjalin komonukasi dan bisa saling memberi informasi," jelas Imam.

Pertemuan terakhir berada di rumah Ust. Misbah Desa Selok Anyar Kecamatan Pasirian. Sebelumnya, pertemuan IKSABA MIFUL 2000 digelar di Randuagung, Senduro, Pasirian dan pertemuan ke-4 rencananya akan digelar di Sumberbaru-Jember.

Baca juga: Malam Minggu, Polisi Intensifkan Patroli Cegah Balap Liar di Lumajang

Bagi alumni angkatan 2000, bisa saling berkoordinasi dan saling berbagi nomor telepon dan masuk di grup WA. "Alhamdulillah, dengan adanya reuni ini, kita bisa bertemu kembali dan bisa saling bersilaturrahim," papar Misbah.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru