Rowokangkung - Warga Rowokangkung dihebohkan dengan kejadian penusukan dipinggir jalan yang dilakukan oleh pria berinisial D warga Desa Sumberanyar Kecamatan Rowokangkung. Korban bernama Andik saat itu langsung terkapar tak berdaya akibat luka yang dialaminya cukup serius.
Berdasarkan informasi dari masyarakat bahwa kejadian ini sekitar jam 17.00 WIB Minggu, (5/6/2022). Saat itu korban hendak ke rumah temannya, ketika ditengah perjalanan tiba-tiba bertemu dengan pelaku. Tanpa banyak bicara pelaku langsung menusuk korban hingga tersungkur tak berdaya.
Baca juga: Konflik Pengelolaan Wisata, Pemkab Lumajang Tutup Operasional Grojogan Sewu Pronojiwo Lumajang
Dari kejadian tersebut korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit dr. Haryoto untuk mendapatkan pertolongan medis. Menurut Kapolres Lumajang AKBP Dewa Putu Eka Darmawan saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.
Baca juga: DPRD Siap Sinergi Bersama Pemerintah Daerah Guna Memajukan Kabupaten Lumajang
"Akibat dari kejadian tersebut korban alami luka tusuk bagian pundak sebelah kiri," kata AKBP Dewa Senin, (6/6/2022).
Baca juga: DPRD Siap Dukung Program Pro Rakyat Bupati Lumajang Indah Amperawati
Pelaku juga tak hanya melukai satu korban saja, namun ada satu korban lainnya ditempat yang berbeda.(Ind/yd/red)
Editor : Redaksi