Lumajang - DPD Partai Glokar Lumajang akan menggelar jalan santai di Hutan Bambu Desa Sumbermujur Kecamatan Candipuro. Acara yang digelar dalam rangka HUT Partai Golkar ke-58 tahun itu akan digelar pada hari Minggu 16 Oktober 2022.
Drs. H. Suigsan MM, Ketua DPD Golkar Lumajang menyatakan, jalan sehat akan diikuti oleh sekitar 5 ribu peserta dari Kecamatan Candipuro dan sekitarnya. Lokasi yang dipilih bukan di daerah kota, karena ingin mendekatkan Golkar pada masyarakat ditingkat desa.
Baca juga: Ini Sederet Luka Carok di Desa Tanggung Lumajang Hingga 1 Korban Tewas
"Kita juga ingin menghibur warga penyintas erupsi Semeru yang saat ini sudah menempati lokasi hunian tetap," jelas Suigsan, Kamis (13/10/2022).
Baca juga: Pembangunan Pasar Agropolitan Gerbang Wisata Senduro Lumajang Akan Segera Selesai
Peserta tinggal datang ke lokasi dan akan diberikupon gratis untuk mendapatkan puluhan hadiah menarik. Antara lain kulkas, sepeda gunung, kipas angin dan hadih menarik lainnya.
Baca juga: KUD di Lumajang Kembali Diaktifkan Guna Perkuat Ekonomi Desa
"Gratis untuk semua peserta dengan puluhan hadiah menarik yang telah disiapkan oleh panitia HUT Golkar ke-58 tahun DPD Golkar Lumajang," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi