Truk Terguling di JLT Lumajang, Sopir Meninggal Dunia

lumajangsatu.com
Kondisi truk terguling dikerumuni warga

Lumajang - Sopir truk tronton atas nama Eko Prasetyo (41) warga Jombang meninggal dunia akibat laka lantas di Jalan Lintas Timur Desa Sumberejo Kecamatan Sukodono. Sang sopir saat itu sedang melaju dari arah Probolinggo menuju Jember dengan membawamuatan batu bara, namun nahasnya saat di perjalanan truk yang dikendarai terguling. 

Menurut informasi dari Satlantas Polres Lumajang bahwa kecelakaan tersebut terjadi sekitar jam 15.30 WIB, Selasa (06/02/2024). Kecelakaan bermula saat truk dengan nopol L 9869 UX yang dikemudikan korban melaju dengan kecepatan tinggi.

Baca juga: Innalilahi Santriwati Terlindas Truk di Jalan Mahakam Lumajang

Sesampainya di jalan menikung, truk oleng lalu menabrak tugu patok jalan dan tiang penerangan jalan umum kemudian terguling ke sisi kiri jalan. 

Diduga kecelakaan tunggal ini disebabkan karena pengemudi mengantuk. Akibat kecelakaan ini, sopir truk meninggal di lokasi kecelakaan karena terjepit kabin truk.

Baca juga: Mobil Pick Up Muatan Kecap Terguling di Jalan Raya Bondoyudo Lumajang

"Korban kecelakaan tunggal ini meninggal dilokasi" kata Kanit Laka Lantas Ipda Didit Ardina. 

Dari keterangan saksi, setelah pihaknya melakukan olah TKP. Saat itu sopir truk dalam kondisi mengantuk dan terjadi kecelakaan hingga sopir meninggal dunia. 

Baca juga: Bruak... Truk Oleng Tabrak Tiang Listrik di Selokbesuki Lumajang

Sopir truk langsung dievakuasi dan dibawa ke RSUD dr. Haryoto Lumajang. Kasus kecelakaan tunggal truk bermuatan batu bara ini kini ditangani Unit Laka Lantas Satlantas Polres Lumajang (Ind/red).

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru