HIMAESYA IAI Syarifuddin Gelar Workshop Jurnalistik Untuk Mahasiswa

lumajangsatu.com
Workshop Jurnalistik HIMAESYA

Lumajang (lumajangsayu.com) - Himpunan Mahasiswa Ekonomi Syariah(HIMAESYA), Institut Agama Islam Syarifudin (IAIS) Wonorejo, Lumajang, menggelar Workshop Jurnalistik pada tanggal, Jum’at (09/03/2018). Acara ini di hadiri oleh dua pemateri yaitu Babun Wahyudi (Owner Lumajang Satu) Dan Achmad Arifulin Nuha (Wartawan JTV).

Muhammad Faruq, panitia pelatihan Workshop Jurnalistik menyatakan, dengan diadakannya Workshop jurnalistik bertujuan mengoptimalkan tulisan- tulisan yang biasa menjadi lebih baik. HIMAESYA melihat mahasiswa sekarang banyak yang mampu menulis tapi tidak dengan teori yang pas dengan jurnalistik.

Baca juga: Pasinan Dingklik Festival Branding Kampung Mebel di Lumajang

"Saya sangat senang sekali karena bisa melaksanakan acara Workshop jurnalistik yang mana kegiatan ini merupakan program kerja lembaga semi otonom (LSO) jurnalistik yang di dalamnya merupakan suatu wadah bagi mahasiswa yang mempunyai minat dan bakat menulis dan lain- lain selain itu acara ini bertujuan untuk mengembangkan minat bakat mahasiswa dalam menulis dan menciptakan suatu karya," jelasnya.

Baca juga: Peserta Pakaian Unik Meriahkan Senam Dayung di Stadion Semeru Lumajang

"Kedepan hasil dari Workshop ini mahasiswa dapat berinovasi dan berkarya dan diimplementasikan," tutur, Dhiasti Eka Wulandari (Direktur HIMAESYA).

"Dengan adanya acara Workshop jurnalistik ini yang diadakan oleh HIMAESYA saya selaku peserta bisa mengerti tentang dunia jurnalistik khususnya di dalam penulisan dan juga menambah wawasan tentang dunia jurnalistik," pungkas Irma salah seoranng peserta Workshop Jurnalistik.(Red)

Baca juga: Ponpes Miful Bakid Gelar Khitan Massal dan Santunan Anak Yatim

Jurnalime Warga, Bahrul Ulum, HIMAESYA IAI Syarifuddin

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru