Aksi Cobra Jadi Perhatian Warga Suwar-suwir

Tim Cobra Bantu Resmob Jember Grebek Rumah Sugeng Gembong Begal Sadis

Penulis : lumajangsatu.com -
Tim Cobra Bantu Resmob Jember Grebek Rumah Sugeng Gembong Begal Sadis
Tim Cobra bersama Resmob Jember kepung rumah Sugeng gembong Begal Lumajang - Jember.

Lumajang (lumajangsatu.com) -  Polres Lumajang berkolaborasi dengan Resmob Polres Jember untuk menangkap Sugeng (DPO) di Desa Kali Glagah Kec Sumber Baru - Kabupaten Jember, Senin (22/7/2019) kemarin. Pasalnya, duagaan motor bodong hasil begal dan curanmor komplotan penjahatan jalanan ini dijual belikan tak jauh dari rumahnya.

Jjaran Tim Cobra Polres Lumajang bersama Resmob Polres Jember bersama-sama melakukan upaya untuk meringkus Sugeng selaku penadah hasil kejahatan dari kasus-kasus Begal dan perampokan di Lumajang.

Kapolres Lumajang AKBP DR Muhammad Arsal Sahban mengatakan, pihaknya melakukan penggrebekan ke rumah Tersangka Sugeng selaku penadah dari berbagai kasus curanmor di wilayah Lumajang. Memasuki wilayah killing ground yang merupakan tempat kediaman Sugeng.

"Wilayah killing ground adalah tempat dengan kerawanan yang tinggi," ujar Arsal.

Masih kata dia, jika  lengah diwilayah musuh maka kita akan menanggung resikonya. Oleh karena itu Tim dibagi menjadi 3 bagian yakni Tim pengepung, pendobrak dan penggeledah. sistem kerja tim harus cepat, dan secepat mungkin kita keluar dari lokasi.

"Rumah sugeng dikenal sulit dimasuki dan memiliki pertahanan untuk kabur dengan bantuan tetangganya," "ujar Arsal

Saat dilakukan pengepungan terlihat ada seseorang yang kabur kearah kebun kopi belakang rumah tersangka. Saat dilakukan pengejaran, petugas kehilangan jejak pelaku, namun ditemukan banyak sekali barang bukti di rumah tersangka Sugeng.

"Dugaan kami benar, memang rumah tersangka didesain untuk demikian," paparnya.

Kedatangan tim cobra masuk ke wilayah Jember untuk menangkap gembong Begal Sadir menjadi perhatian warga. Bahkan menjadi perbincangan.

Pengrebekan rumah sugeng, Setelah tertangkapnya Nurul Aini (50) beberapa hari yang lalu di lumajang yang mana hasil penyidikan diketahui telah melakukan perampokan di 24 TKP dan berhasil menggondol 24 motor yang semuanya di jual ke Sugeng.

Selain itu, Rohmat Cs dengan 9 TKP yang juga sudah ditangkap beberapa bulan yang lalu juga menjual motor hasil kejahatannya ke Sugeng. Jadi ada Total 33 Motor dari lumajang yang diketahui di jual ke Sugeng. (res/l/sred)

 

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.