Situs Biting

2020 UGM dan UIN Surabaya Akan Teliti Sejarah Lamajang Tigang Juru

Penulis : lumajangsatu.com -
2020 UGM dan UIN Surabaya Akan Teliti Sejarah Lamajang Tigang Juru
Rombongan Pemkab Lumajang ziarah Situs Biting sebagai rangkaian puncak Harjalu ke-764 tahun

Sukodono - Rangkaian puncak Hari Jadi Lumajang (Harjalu) ke-764 tahun diawali dengan ziarah situs biting. Situs yang diyakini sebagai kerajaan Lamajang Tigang Juru dengan raja Arya Wiraraja berada di Situs Biting.

Thoriqul Haq, saat memimpin ziarah makam menyampaikan tahun 2020 akan bekerjasama dengan UGM dan UIN Sunan Ampel Surabaya untuk memulai melakukan penelitian Situs Biting. Penelitian nantinya akan merangkai sejarah dari masa Kerajaan Lamajang Tigang Juru hingga pemerintahan saat ini.

"2020 kita akan kerjasama dengan UGM dan UIN Sunan Ampel Surabaya untuk memulai secara akademis meneliti Situs Biting," ujar cak Thoriq, Minggu (15/12/2019).

Hasil penelitian yang dilakukan UGM dan UIN Sunan Ampel Surabaya pastinya akan bisa lebih dipertanggungjawabkan. "Nanti akan diketahui jenis batu bata, sejarah seperti apa dan lainnya." paparnya.

Pemkab Lumajang akan memberikan perhatian khusus pada Situs Biting. Saat ini, Situs Biting sudah ditetapkan sebagai cagar budaya Jawa Timur dan diharapkan bisa ditetepkan sebagai cagar budaya nasional. "Kita akan buat perencanaan dengan segala kebersamaan masyarakat," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Aktivitas Kegempaan Meningkat

Ini Sejarah Letusan Gunung Lemongan di Klakah-Lumajang

Lumajang - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melaporkan terjadinya peningkatan Gempa Tektonik Lokal di Kompleks Gunung Lemongan, Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur. Berdasarkan hasil pemantauan visual dan instrumental, aktivitas vulkanik Gunung Lamongan masih berada pada Level I (NORMAL). Masyarakat diminta mewaspadai goncangan gempa akibat aktivitas patahan aktif yang berpotensi menyebabkan retakan tanah.

Program Nasional

Polres Ajak Siswa SMK Pertanian Tekung Lumajang Daftar Polisi Jalur Khusus

Lumajang – Kapolres Lumajang, AKBP Mohammad Zainur Rofik, S.I.K, yang diwakili oleh Kompol Diding Wahyudi, S.H., M.H., Kabag SDM Polres Lumajang memberikan kabar gembira bagi siswa SMK Pertanian Tekung. Dalam sosialisasi yang digelar pada Senin (4/11/2024), Kabag SDM mengajak para siswa untuk memanfaatkan peluang menjadi anggota Polri melalui jalur khusus pertanian, peternakan, dan perikanan.