UMKM Lumajang Hebat

Nikmatnya..! Strudel Ketela Madu Lumajang Mbak Khusnul Pasrujambe

Penulis : lumajangsatu.com -
Nikmatnya..! Strudel Ketela Madu Lumajang Mbak Khusnul Pasrujambe
Strudel Ketela Madu Lumajang.

Pasrujambe - Melimpahkan hasil pertanian ketela/ ubi madu di Pasrujambe. Membuat, Khusnul Khotima (34) warga Dusun Pusung Desa Sukorejo Kecamatan Pasrujame mengolah ubi manis menjadi salah bahan membuat Strudel.

Dari ujicoba itu, pemilik Assafir's Bakery meraup rejeki lumayan membantu ekonomi keluarga dan tetangganya. "Berawal dari coba-coba, lha kok banyak yang minat," ujar Ibu dua anak itu.

Strudel adalah kue oleh-oleh yang memang cukup terkenal dan diburu oleh wisatawan. Selain memiliki tampilan memikat hati dan perut. Strudel sangat mewah bila jadi buah tangan.

Sekedar diketahui, dalam satu tahun terakhir ubi madu hasil pertanian warga Kecamatan Pasrujambe mampu menembus pasar luar daerah. Selain memiliki ukuran besa dan rasa manis.

Khusnul yang memiliki hobi membuat kue tertarik untuk mengembangkan menjadi panganan. Dengan beberapa kali percobaan melalui literasi di media online mampu menampilkan produk luar biasa.

"Pembelinya masih melalui online dengan saya layani sendiri, ada juga resseler," jelasnya perempuan berkerudung itu.

Untuk Strudel Ketela Ubi Madunya dibanterol satu bungkus plastik seharga Rp. 25 ribu. Semuanya masih melalui pemesanan pre order.

"Saya belum punya tempat jualan di kota Lumajang," akunya.

Strudel Ketela Madunya sudah merambah pembeli luar Lumajang. Bahkan pernah menerima pesanan dari Bal dan Lombok.

Bagi yang ingin merasakan nikmat Strudel Mbak Khusnul bisa menghubungi : 081559881929. (Ls/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.