Lewat Pelabelan Buku

Mahasiswa KKN UBI Banyuwangi Semangat Majukan Perpustakaan Desa Sidorejo Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Mahasiswa KKN UBI Banyuwangi Semangat Majukan Perpustakaan Desa Sidorejo Lumajang
Semangat gotong-royong Mahasiswa KKN membantu pelabelan buku di Perpustakaan Desa Lestari, Sidorejo

Lumajang - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Banyuwangi (UBI) dan Sekolah Tinggi Ilmu Bisnis (STIB) menunjukkan semangat gotong-royong mereka dengan membantu pelabelan buku di Perpustakaan Desa Lestari, Sidorejo. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian masyarakat untuk meningkatkan kualitas layanan perpustakaan desa sekaligus mendorong minat baca warga. Selasa, (09/09/24). 

Kegiatan pelabelan buku ini melibatkan mahasiswa KKN yang bekerja sama dengan pengurus perpustakaan desa. Setiap buku diberi label sesuai dengan kategori yang telah ditentukan. Proses ini dilakukan secara teliti dan hati-hati agar memudahkan warga dalam mencari dan meminjam buku sesuai kebutuhan mereka.

"Kami sangat senang dapat berpartisipasi dalam kegiatan ini. Semoga perpustakaan desa dapat menjadi pusat literasi yang semakin maju dan diminati masyarakat," ujar salah satu mahasiswa KKN.

Kepala Desa Sidorejo, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasinya terhadap kontribusi mahasiswa KKN. "Dengan bantuan mahasiswa, perpustakaan kami semakin tertata rapi dan ini akan memudahkan masyarakat dalam memanfaatkan fasilitas yang ada," ujarnya.

Selain pelabelan buku, para mahasiswa KKN sharing dan bertukar pendapat dengan pengurus perpustakaan tentang pengelolaan dan sistem katalog buku digital yang dapat diakses secara online. Ini diharapkan dapat mempermudah akses warga terhadap informasi koleksi buku yang dimiliki perpustakaan desa.

Dengan selesainya kegiatan ini, diharapkan Perpustakaan Desa Lestari dapat terus berkembang dan menjadi pusat edukasi serta literasi bagi warga Sidorejo.(Kom/red)

Editor : Redaksi