Banyak Tuai Kritik, Bupati Janji Perbaiki Pelayanan Puskesmas dan RSUD Hariyoto

Penulis : lumajangsatu.com -
Banyak Tuai Kritik, Bupati Janji Perbaiki Pelayanan Puskesmas dan RSUD Hariyoto

Lumajang (lumajangsatu.com) - Bupati Lumajang As'at Malik menyebut program kesehatan adalah salah satu prioritas Pemkab Lumajang. Keberhasilan dalam beberapa bidang seperti perbaikan gizi masyarakat, program pengembangan lingkungan sehat dan program lainya, merupakan bukti keseriusan pemerintah.

"Bidang kesehatan merupakan salah satu program prioritas pemerintah daerah," ujar As'at Malik saat rapat peripurna dengan egenda jawaban pemerintah atas pandangan umum fraksi-fraksi, Kamis (18/06/2015).

Untuk mengantispasi terjadinya overload terhadap pasien di RSUD Hariyoto, maka pelayanan kesehatan ditingkat Puskesmas akan terus dimaksimalkan. Dengan perbaikan itu, masyarakat yang sakit akan bisa ditangani di Puskemas tidak perlu dibawa ke rumah sakit.

"Untuk mengantisipasi overload terhadap pasien di RSUD Hariyoto maka peran Puskesmas akan terus dioptimalkan," jelasnya.

RSUD Haryoto sebagai rumah sakit pemerintah maka tidak bisa menolak setip kujungan pasien yang akan berobat. Sehingga, meski ruangan rawat inap penuh maka tetap harus dilayani sehingga pemanfaatan ruangan akan terus dioptimalkan.

Sebelumnya, Fraksi PDI Perjuangan mengkritik masih banyaknya keluhan masyarakat tentang pelayanan buruk rumah sakit Hariyoto dan Puskesmas. Bahkan, masyarakat yang kecewa dengan buruknya pelayanan meluapkan uneg-unegnya di media sosial facebook.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Prestasi Membanggakan

Ponpes Darun Najah Lumajang Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat Tingkat Jatim 2024

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali mengukir prestasi membanggakan melalui Pondok Pesantren Darun Najah yang meraih Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat IKI PESAT Jatim Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2024. Penghargaan bergengsi tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur dan Kepala Dinas Kesehatan Jawa Timur pada peringatan Hari Kesehatan Nasional Jawa Timur, yang digelar pada Kamis (21/11/2024).

Pelaku Pembacokan Berhasil Diringkus

Polres Lumajang Dalami Motif Pembunuhan di Kebun Tebu Ranuyoso Lumajang

Lumajang - Tidak sampai 12 jam, Polres Lumajang berhasil meringkus meringkus pelaku pembunuhan terhadap Munaryo (48) yang terjadi di kebun tebu desa Wates Wetan, kecamatan Ranuyoso, pada Senin (25/11/2024). Pelaku yang berinisial SHR (36) ditangkap tanpa perlawanan di rumahnya di desa Penawungan Kecamatan Ranuyoso. Polisi masih mendalami aksi pembunuhan tersebut.

Berasal dari 6 Kasus Narkoba dalam 14 Hari

Berbahaya, Polres Lumajang Ungkap Puluhan Ribu Butir Pil Anjing

Lumajang - Peredaran Narkoba dan obat keras berbahaya (Okerbaya) menjadi musuh bersama. Peredaran obat berbahaya tersebut tidak hanya wilayah perkotaan, tetapi juga sudah masuk ke pedesaan dengan menyasar anak muda dan juga anak-anak sekolah. Dalam upaya memberantas peredaran narkoba, Polres Lumajang berhasil mengungkap enam kasus penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang jenis Okerbaya dalam kurun waktu 14 hari, terhitung sejak tanggal 5 hingga 19 November 2024.