Sejak Ada Tambang, Pematang Sawah Berubah Jadi Jalan Truck
Lumajang (lumajangsatu.com) - Aksi penambangan liar sepanjang pesisir pantai mulai desa Pandanwangi, Selok Anyar hingga Selok Awar-awar sudah berlangsung lama sejak tahun 2013. hal itu terbukti dengan akses menuju lokasi tambang yang sudah sangat bagus dengan pembuatan jalan baru yang dilewati dum truck.
Pantauan lumajangsatu.com, penambangan pasir dipesisir dimulai dari Panndanwangi, melintasi desa Selok Anyar dan keluar dari wilyah desa Selok Awar-awar. Kondisi jalan juga sudah sangat bagus dan mampu manahan beban dari truck pengangkut pasir sehingga tanah tidak ambles.
Sejumlah warga yang berbincang dengan lumajangsatu.com menyebutkan, penambangan pasir pesisir pantai berlangsung sejak tahuan 2013 silam. Sebelum adanya kejadian Salim Kancil dibunuh, aktifitas tambang berlangsung selama 24 jam.
Hilir mudik kendaraan pengangkut pasir seakan-akan tertib dan bergantian melewati jalan yang memang hanya cukup untuk satu kendaraan tersebut. Disejumlah titik, juga ada yang melakukan penarikan atau portal bagi kendaraan yang melintas.
"Kalau belum ada kejadian di Selok Awar-awar 24 jam jalan ini tidak pernah sepi dengan truck yang mengangkut pasir mas," ujar salah seorang petani yang tidak mau namanya disebutkan, Senin (26/10/2015).
Saat menyisir disepnajang pantai, memang banyak sekali bekas-bekas pertambangan yang ditinggalkan begitu saja. Lokasi yang ditambang dengan manual tidak menyisakan kubangan yang dalam.
Namun, lokasi yang ditambang menggunkan alat berat meninggalkan kubangan seperti danau besar dan dibiarkan begitu saja. "Banyak kolam-kolam besar mas, dikeruk sampai dalam dan ditinggalkan begitu saja," pungkasnya.(Yd/red)
Foto : Kondisi jalan yang sudah sepi
Editor : Redaksi