Jatitoro (lumajangsatu.com) - Ada sebuah pohon besar tanpa nama di pemakaman umum "Bujuk Sentono" Dusun Kambengan Desa Banyuputih Kidul Kecamatan Jatiroto. Warga yang tidak mengetahui jenis pohon apa, diberi nama "Sopen" dalam bahasa madura artinya tidak tahu.
Gaya Hidup
Pendaki Cantik Kegum Keindahan Ranu Kumbolo
Lumajang (lumajangsatu.com) - Ranu Kumbolo dan gunung Semeru memang memiliki daya tarik yang sangt luar biasa. Melihat dari foto-foto yang tersebar di media sosial, membuat pendaki cantik asal Jakarta kepincut untuk datang.Acy, pendaki asal Jakarta mengaku datang dengan teman-temannya yang berjumlah 26 untuk melihat keindahan alam Semeru dan Ranu Kumbolo. Foto-foto yang tersebar di media sosial ternyata tidak bohong karena aslinya juga sangat indah. "Saya melihat foto-foto di media sosial dan memang Ranu Kumbolo sesuai dengan ekspektasinya," jelas Acy kepada lumajangsatu.com, Minggu (28/10/2018).Acy mengaku berkesemtan dua malam menginap di Ranu Kumbolo, meskipun belum bisa melihat matahri terbit karena berkabut. Namun, Acy dan kawan-kawannya sangat beruntung saat berada di puncak tertinggi pulau Jawa, karena cuacanya cerah."Belum ada planing, tapi same day pasti balik lagi. Tadi saya juga sampai di puncak dan cuacanya cerah," pungkasnya.(Yd/red)
Ekspedisi Ranu Kumbolo Peringati Sumpah Pemuda ke-90
Lumajang (lumajangsatu.com) - Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90 berjalan khidmad ditengah dinginnya suhu Ranu Kombolo. Setiap tahun, Pemkab Lumajang menggelar ekspedisi Ranu Kumbolo untuk peringatan Sumpah Pemuda.Kegiatan itu juga bagian dari pomosi wisata Lumajang agar semakin banyak dikunjugi. "Ini adalah bagian dari promosi wisata Lumajang agar semakin banyak yang tahu bawa Ranu Kumbolo itu berada di Lumajang," ujar Ir. Indah Amperawati M.Si, Wakil Bupati Lumajang saat melepas tim ekpedidi.Kapten AHR. Siswoyo, Pasi Ops Kodim 0821 menyatakan ada sekitar 750 peserta ekpedisi yang mengikuti upacara Sumpah Pemuda. Lumajang sudah memiliki tradisi berbeda dalam memperingati Sumpah Pemuda yakni digelar di Ranu Kumbolo."Kegiatan ini juga bagian dari menjaga alam dan mencintai alam. Makanya kita menggelar Sumpah Pemuda di Ranu Kumbolo," jelas Siswoyo, Minggu (28/10/2018).Usai menggelar upacara, tim ekspdisi kemudian melakukan bersih danau dan menanam pohon. Kegiatan tanam pohon adalah bagian dari kegiatan yang diagendakan oleh Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).(Yd/red)
Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang Raih Anugerah Obyek Wisata Alam Terbaik Jatim 2018
Lumajang (lumajangsatu.com) - Air Terjun Tumpak Sewu di Dusun Krajan Desa Sidomulyo Kecamatan Pronojiwo berhasil meraih penghargaan di Anugerah Wisata Jawa Timur 2018. Obyek wisayang dikelola masyarakat setempat itu dinobatkan sebagai Daya Tarik Wisata Alam.
Nikmati Bakso Rumah Pohon Ranu Klakah Sambil Lihat Gunung Lemongan
Klakah (lumajangsatu.com) - Wisata Ranu Klakah menawarkan konsep wisata danau sekaligus kuliner khas mereka yakni Bakso Ranu. Sesampai di lokasi, hal pertama yang anda dan keluarga lakukan adalah mencari lokasi untuk duduk di Caffe Rumah Pohon, tinggal disesuaikan dengan selera anda mau lesehan atau duduk. Tempat ini mengemas tempat istirahat dengan konsep saung bambu.
Wisatawan Luar Kota Berdatangan Ranu Bedali - Lumajang
Ranuyoso (lumajangsatu.com) - Ranu bedali merupakan danau wisata terbaik yang dimiliki Kabupaten Lumajang. Setiap harinya ada puluhan hingga ratusan pengunjung yang datang untuk sekedar duduk dan menikmati suasana pemandangan yang Indah.
Obyek Wisata Ranu Klakah - Lumajang Terus Bersolek
Klakah (lumajangsatu.com) - Hijau pepohonan yang menari diterpa angin, kicau burung bersahut-sahutan, dan permukaan danau yang tenang dan bening menjadi pemandangan menyegarkan di tengah kejenuhan menghadapi hiruk-pikuk rutinitas. Keindahan makin sempurna seiring banyaknya fasilitas permainan yang ada di danau itu.
Crew All Band Reagge Fenomenal Lumajang
Lumajang (lumajangsatu.com) - Musik Reagge lahir dari Negera Jamaika dan dipopulerkan oleh sang penyanyi handalnya Bob Marley. Di Lumajang musik Jamming berkibar 2 tahun terakhir ini.
Air Terjun Sumber Telu Meneguhkan Pronojiwo Surganya Lumajang
Pronojiwo (lumajangsatu.com) - Kecamatan Pronojiwo memang surganya Lumajang untuk obyek wisata sumber mata air terjun. Sebuah sumber mata air keluar dari bebatuan tak jauh dari Lapangan Desa Pronojiwo.
Keangkeran Sumber Takir Jokarto Soal Bangunan Kerajaan Lumajang
Tempeh (lumajangsatu.com) - Salah satu danau angker di Lumajang adalah Sumber Air Hutan Takir. Dibalik itu ternyata terdapat kisah mistis yang seringkali dikaitkan dengan sejarah dari danau itu sendiri, yang akhirnya menjadikan danau ini cukup menyeramkan di Dusun Krajan Barat, Desa Jokarto, Kecamatan Tempeh, Kabupaten Lumajang.