Wabup Indah Amperawati

Letarikan Budaya dan Istiada Lokal Senduro

Bunda Indah Ajak Masyarakat Bangkitkan Gotong Royong di Lumajang

Senduro - Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati mengajak masyarakat khususnya warga Desa Senduro untuk membangkitkan semangat gotong royong yang saat ini mulai luntur akibat pengaruh perkembangan era teknologi. Menurutnya dengan bergotong royong dapat menjalin tali silaturahmi dan melakukan kegiatan bekerja sama dengan orang-orang di sekitar atau di lingkungan masyarakat, sehingga bisa membantu meringankan beban orang lain.

Pasca 10 Ribu Blangko Tiba

Bundah Indah Cek Pelayanan KTP di Dispenduk Lumajang

Lumajang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang akan terus mengupayakan, agar kendala pada pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk) berupa e-KTP di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur dapat segera teratasi. Hal ini disampaikan oleh Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati yang akrab disapa Bunda Indah saat mengunjungi Kantor Pelayanan Adminduk Kecamatan Lumajang, Senin (20/1/2020).

Pemkab Lumajang

Bunda Indah Minta Semua Kantor Diberi Nomor HP Bupati dan Wabup Lumajang

Lumajang (lumajangsatu.com) - Pemerintah Kabupaten Lumajang terus melakukan perbaikan pelayanan kepada masyarakat.  Setiap kantor,  Dinas dan layanan masyarakat harus dipasang SOP yang jelas agar warga bisa paham tentang hak dan kewajibannya. Ir. Hj. Indah Amperawati M.Si,  Wakil Bupati Lumajang menyatakan bahwa penyediaan informasi yang lengkap adalah bagian dari pelayanan. Jangan sampai masyarakat kecewa karena merasa tidak dilayani dengan baik atau merasa tidak mendapatkan informasi yang tepat dan akurat. "Sejak dilantik kita sudah Perintahkan semua kantor menyediakan SOP yang jelas," ujar Indah kepada lumajangsatu.com, Rabu (27/02/2019)Wakil Bupati juga mempersilahkan warga yang merasa tidak mendapatkan pelayanan yang baik untuk melapor. Warga Bisa menggunakan laporan secara tertulis atau SMS, WA langsung kepada Bupati atau Wakil Bupati Lumajang."Saya sudah meminta disetiap kantor ditulis nomor telepon Bupati dan Wakil Bupati. Saat ini sudah waktunya sudah memberikan pelayanan yang prima dan transparan," jelasnya. Lumajang pada tahun 2018 sudah masuk zona kuning pelayanan publik dari Ombudsman.  Skornya rata-rata 71 dan bisa ditingkatkan menjadi zona hijau dengan skor 81 lebih. "Tahun ini dari Ombudsman Lumajang sudah zona kuning dari sebelumnya zona merah, " pungkasnya. (Yd/red)