Lumajang (lumajangsatu.com) - Aksi begal sadis kembali menebar teror di bagian Lumajang utara. Wafi (17) warga Sumberpetung Kecamatan Ranuyoso menjadi korban begal sadis di daerah Ranu Klakah Desa Tegalrandu, Selasa (21/05/2019).
Pak San, kakek korban menyatakan bahwa cucunya tersebut sedang ngabuburit di seketiran jalan Ranu Klakah. Sekitar jam 17.00 wib cucunya menjadi korban begal dan dibacok membabi buta, sehingga mengalami 6 luka yang sangat parah terutama dibagian kepalanya.
Baca juga: Durian Kembang Lumajang Lokal Premium Banyak Diburu Meski Harganya Mahal
BACA JUGA :
- Ini Sepeda Korban Jadi Incaran Begal Sadis di Ranu Klakah
- Korban Begal Sadis di Ranu Klakah Baru Pulang dari Pondok
- KBP Arsal Geram Aksi Begal Sadis Kembali Kambuh di Lumajang
Baca juga: Pasar Hewan Lumajang Ditutup 12 Hari Antisipasi Semakin Merebaknya PMK
"Telokan begalah (tiga orang begalnya)," ujar pak San kepada Lumajangsatu dengan bahasa Madura.
Pelaku membacok korban karena korban melawan sehingga sepeda motor korban yang baru dua hari dibeli jenis Honda CBR tidak bisa diambil pelaku. Pelaku kemudian meninggalkan korban bersimbah darah karena ada warga yang melihat aksi pelaku.
Baca juga: Sudutkan Polisi Tak Kerja, Satreskrim Polres Lumajang Tanggapi Video Viral Pengancaman
Saat ini, korban sedang dirawat di RSUD dr. Haryoto Lumajang karena menderita luka parah. Luka dibagian belakang kepala sangat parah, bahkan kulit kepala dibagian atas mengelupas karena ditebas senjata tajam.(Yd/red)
Editor : Redaksi