Lumajang (lumajangsatu.com) - Ikatan Keluarga Banyuwangi (IKA WANGI) Kabupaten Lumajang menggelar silaturrahi di Water Park KWT, Sabtu (29/06). Sekitar 100 anggota IKA WANGI dari Lumajang dan sebagian dari Jember yang hadir dalam kegiatan rutin tahunan tersebut.
Iskandar, Ketua IKA WANGI Lumajang menyatakan, kegiatan tersebut untuk menyambung silaturrahim antar warga asal Banyuwangi yang berada di luar daerah. Sebagai warga perantauan, maka sesama orang Banyuwangi adalah saudara dan bisa saling membantu satu sama lainnya.
Baca juga: Pelaku Carok di Ranuyoso Lumajang Tertangkap
"Saat ini anggota yang terdata sekitar 100 orang dan yang aktif di grup WA sekitar 70 orang," jelas Iskandar.
Warga asal Banyuwangi yang ada di Lumajang tersebar diberbagai macam profesi, seperti birokrasi (PNS) Polisi, TNI, perbankan, pengusaha dan juga politisi. IKA WANGI Lumajang mulai aktif dan sering menggelar kegiatan sekitar 2 tahun terakhir.
Baca juga: Viral Video Carok di Ranuyoso Lumajang Korban Meninggal Dunia
"Ini adalah kegiatan kedua yang besar, kita berharap IKA WANGI Lumajang semakin solid," tutur Kabag Kesra Pemkab Lumajang itu.
Kegiatan IKA WANGI masih seputar sosial bagi sesama anggota saja. Kedepan, jika semakin solid maka kegiatan sosial akan melibatkan warga umum yang ada di Kabupaten Lumajang.
Baca juga: Pemerintah Terus Konsolidasikan Percepatan Pengentasan Kemiskinan dengan Berbagai Macam Program
"Kegiatan kita masih seputar anggota saja, kita berharap IKA WANGI akan besar manfaatnya bagi warga Lumajang," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi