IKA PMII Kabupaten Lumajang

Purnamasidi Anggota DPR RI : Sudah Waktunya PMII Membangun Jejaring Ekonomi

lumajangsatu.com
H.M Nur Purnamasidi aggota DPR RI dari Fraksi Golkar

Lumajang (lumajangsatu.com) - H.M Nur Purnamasidi, anggota DPR RI Fraksi Golkar hadir dalam peletakan batu pertama pembangunan kantor IKA-PMII Lumajang. Pria yang akrab disapa bang Poer itu berharap keberadaan kantor akan menjadikan kader dan alumni PMII semakin produktif dalam berbagai bidang.

Saat ini, banyak alumni PMII yang sudah berkiprah didunia politik, birokrasi, pendidikan dan lainnya. Namun, masih sedikit para alumni yang menggeluti dunia usaha, yang tentunya akan memberikan peluang besar dalam proses distribusi kader.

Baca juga: Beredar Foto Mesra Mirip Ketua DPRD Lumajang, Masyarakat Peduli Moral dan Pendekar Lapor ke BK Dewan

"Sudah waktunya alumni PMII yang tergabung dalam IKA PMII berfikir membuat usaha atau menjadi pengusaha agar tidak berfikir jadi politisi saja," terang Purnamasidi, Minggu (30/06/2019).

Baca juga: Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Dengan jejaring yang sudah terbangun dari level bawah hingga pusat, maka tidak sulit bagi PMII membangun jejaring ekonomi. Syaratnya, harus tekun dan mau berjuang dengan keras untuk mewujudkan apa yang jadi cita-cita bersama.

"Kita sudah punya Bupati, punya Gubernur dan punya DPR RI, maka mudah untuk membangun sebuah jejaring usaha bersama," tuturnya.

Baca juga: Badan POM Jember Evaluasi Program Keamanan Pangan di Kabupaten Lumajang

Sebagai anggota Komisi XI DPR RI dirinya berusaha membawa banyak program dari pusat yang bisa diakses oleh warga Lumajang. Peran IKA PMII adalah mendampingi dan ikut mensukseskan program tersebut agar menjadi program yang berkelanjutan dan tidak selesai semusim saja.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru