Laskar Wirabhumi Arung Liga 3

Hadirnya 4 Pemain Senior Membuat PSIL Lumajang Makin Tangguh

lumajangsatu.com
Pelatih PSIL Lumajang, Misnadi Amrizal saat memberikan instruksi saat melawan Persebo Muda. (sumber : IG PSIL)

Lumajang (lumajangsatu.com) - Kemenangan PSIL atas Persebo Muda Bondowoso tak lepas dari support pemain senior yang didatangkan manajemen. 3 Pemain berstatus TNI dan satu pemain lokal yang pernah perkuat Semeru FC Liga 2, Oni Rosandi.

"Pemain senior mampu menjadi pelecut pemain muda," kata pelatih PSIL, Misnadi Amrizal dihubungi Lumajangsatu.com.

Baca juga: Asosiasi BPD se-Lumajang Bertemu H. Rofiq Anggota DPRD Jatim

Menurut dia, kehadiran 4 pemain senior mampu menjadi penyemangat dan kekuatan PSIL dilaga perdana. Apalagi untuk posisi ada di belakang, tengah dan depan.

Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang

"Mereka mampu membimbing dan membaur dengan pemain muda Lumajang yang jam terbang untuk kompetisi masih kurang," jelasnya.

Untuk pemain senior di setiap laga hanya ada 3 yang didaftarkan. Sehingga sangat diperlukan kematangan strategi dan taktik oleh pelatih PSIL.

Baca juga: KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Lumajang 2024

"Regulasinya ada 3 pemain yang boleh diturunkan dan didfatrakan setiap laganya," papar pria asal Pasirian. (ls/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru