Babak 32 Besar Liga 3 Nasional

Semeru FC Lumajang Berhasil Kalahkan Persedikab Kediri 4 - 2

lumajangsatu.com
Skuad Utama Semeru FC saat melawan Persedikab. ( foto by Official Semeru)

Blitar - Semeru FC Lumajang tampil luar biasa dengan mengalahkan Persedikab Kendiri dengan skor 4-2 di babak 32 besar Liga 3 nasional Grup G di Stadion Supriyadi - Blitar, Kamis (12/12/2019).

Gol Semeru FC dicetak Striker Baru, Ricko Hardiansyah dimenit 21 dana Hattrick Fasiol Yusunus menit 41.56 dam 71. Sedangkan gol balasan dari Persedikab dicetak oleh Ismail Sholeh menit 72 dan Muhammad Khanafi menit 75.

Baca juga: Ini Sederet Luka Carok di Desa Tanggung Lumajang Hingga 1 Korban Tewas

Pelatih Semeru FC, Stevan Keeltjes mengatakan, Kemenangan ini menjadi modal The Red Lava untuk menghadapi Persiter Ternate dan PST Tarakan selanjutnya. Untuk mengembalikan kebugaran pemain dengan padatnya pertandingan melalui istirahat dan penambahan nutrisi makanan.

"Tim pelatih dan manajemen terus perhatikan kebutuhan pemaian, agar kondisi bugar," paparnya.

Baca juga: Pembangunan Pasar Agropolitan Gerbang Wisata Senduro Lumajang Akan Segera Selesai

The Red Lava diakui masih terkendala fisik untuk bisa pulih sedia kala. Pasalnya, usai bermain di Pra PON Jatim harus langsung persiapan Liga 3.

"Dua gol Persedikab disaat fisik pemain sudah mulai menurun, konsentrasi hilang," paparnya.

Baca juga: KUD di Lumajang Kembali Diaktifkan Guna Perkuat Ekonomi Desa

Adanya dua striker baru membuat permainan Semeru FC ada perubahan. Sehingga banyak pilihan untuk pemain depan. (ls/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru