Antispasi Corona

Forkopimda Lumajang Imbau Tak Gelar Takbir Keliling Sambut Lebaran

lumajangsatu.com
Cak Thoriq Berikan Penjelasan Soal Takbir Keliling bersama Forkopimda.

Lumajang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang mengimbau masyarakat tidak menggelar takbir keliling guna menghindari adanya kerumunan, pernyataan itu disampaikan Bupati Lumajang Thoriqul Haq usai rapat persiapan salat Idul Fitri 1442 H bersama Forum Pimpinan Kepala Daerah (Forkopimda),  Senin (10/5/2021).

Cak Thoriq menyampaikan, acara tradisi takbir keliling tahun lalu tidak digelar karena adanya pandemi Covid-19. Dia mengimbau supaya masyarakat juga tidak menggelar takbir keliling pada lebaran 1442 hijriyah tahun ini.

Baca juga: Asosiasi BPD se-Lumajang Bertemu H. Rofiq Anggota DPRD Jatim

Masyarakat tetap diperbolehkan menggelar takbiran di masjid atau mushola dengan jumlah terbatas. Mengingat saat ini masih situasi pandemi Covid-19, Pemkab tidak mengizinkan masyarakat untuk menggelar takbir arak-arakan keliling untuk mencegah adanya kerumunan.

Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang

Dalam surat edaran Kemenag Nomor 7 Tahun 2021 tentang panduan penyelenggaraan salat Idul Fitri tahun 1442 H/2021 di saat pandemi Covid sudah diatur terkait pelaksanaan malam takbiran di masjid adan mushola seperti 10 persen dari kapasitas masjid an mushola dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Baca juga: KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Lumajang 2024


"Malam takbiran masih dapat digelar di masjid dengan jumlah terbatas. Kalau keliling kan berpotensi menimbulkan kerumunan," ucapnya. (ind/ls/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru