Agar Tingkatkan Keamanan

Motor Warga BSD Lumajang Hilang, Cak Thoriq Minta Bentuk Siskamling

lumajangsatu.com
Cak Thoriq saat memberikan bantuan bagi warga penyintas Semeru di kawasan BSD Sumbermujur

Lumajang - Hunian penyintas erupsi Semeru hampir rampung 100 persen dan hampir terisi oleh warga. Oleh sebab itu, Bupati Lumajang Thoriqul Haq meminta agar Camat maupun kepala desa dapat membentuk siskamling untuk meningkatkan keamanan di Kawasan Hunian Relokasi Bumi Semeru Damai (BSD).

Pernyataan bupati tersebut, didasari dengan adanya laporan atau informasi dari masyarakat atas terjadinya kasus tindak kriminal pencurian di kawasan BSD. "Nanti akan saya sampaikan ke pak camat dan bu kades supaya ada keamanan yang menjaga," kata dia disela kegiatannya, di Kawasan Relokasi BSD Desa Sumbermujur Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang, Jawa Timur,(12/04).

Baca juga: Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang

Cak Thoriq mengatakan, bahwa dirinya mengaku prihatin atas hilangnya sepeda motor milik salah satu warga yang tinggal di kawasan BSD. Apalagi masyarakat setempat juga masih dalam proses pemulihan pertumbuhan ekonomi pasca diguncang erupsi Gunung Semeru. "Ya Allah.. cek tegone rek (kok tega, red)," ujarnya.

Oleh karena itu, pihaknya akan mendirikan Pos Kamling atau Pos Ronda guna meningkatkan keamanan di kawasan tersebut. "Nanti diatur bareng-bareng supaya keamanan juga diurus bersama-sama. Terimakasih Ini informasi yang baru saya dapat, dan ini akan saya urus," pungkasnya. (Kom/yd/red)

Baca juga: Maling Motor Asal Lumajang Beraksi 15 Lokasi di Kabupaten Jember

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru