Lumajang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajang kembali akan menggelar debat Calon Bupati/Wakil Bupati Lumajang 2024. Debat kedua tersebut akan digelar pada tanggal 19 November 2024 di Rock Convention Center (RCC) JLT Lumajang pukul 19.00-21.00 WIB. Debat akan disiarkan langsung di JTV, Radio Gloria FM, Radio Semeru dan Radio Swara Lumajang.
Halim Bahriz, Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Lumajang menyatakan, awalnya debat akan digelar dengan tayangan tunda di JTV. Namun, setelah dilakukan penjadwalan, ternyata ada Kabupaten lain yang jadwalnya ditunda, sehingga debat Paslon Pilkada Lumajang ada slot untuk disiarkan secara langsung.
Baca juga: Dukung Peningkatan IPM dan RLS, Fraksi PDI Perjuangan Lumajang Gagas Beasiswa Gotong Royong
“Memang awalnya kita tidak dapat waktu siaran langsung, tapi ternyata ada Kabupaten lain yang ditunda, sehingga KPU Lumajang punya slot sialan langsung atau live,” jelas Halim, Sabtu (16/11/2024).
Baca juga: PDI Perjuangan Lumajang Rilis Kinerja Fraksi DPRD Selama Tahun 2025
Untuk debat kedua, durasinya lebih lama sekitar 120 menit dengan beberapa kali break. Sedangkan sesi debat hampir sama dengan debat pertama. Namun, jumlah pendukung masing-masing paslon yang lebih banyak bisa masuk ke arena debat. Di dalam ruang debat, ada 100 masing-masing pendukung paslon dan di luar ruang debat masing-masing paslon bisa membawa 200 pendukung.
Baca juga: Soroti Implementasi Perbup Pertambangan, DPRD Terima Audiensi PC PMII Lumajang
“Kita sudah koordinasikan dengan pihak pengamanan untuk melakukan pengamanan jalannya debat kedua agar bisa kondusif,” pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi