Liga 2 Indonesia

Bermain Keras, Semeru FC Lumajang dan Persegres Degradasi ke Liga 3

lumajangsatu.com
Fadel Mohammad mengiring bol melewati lawan, Semeru FC Vs Persegres skor 1-2 . (Foto Semeru FC)

Lumajang (lumajangsatu.com) - Semeru FC Lumajang terdegradasi ke Liga 3 Nasional. Meski dikalahkan tamunya Persegres Gresik 1-2 di Stadion kebanggaan masyarakat kota Pisang juga tak bisa menyelamatkan, Senin(15/10/2018).

Jalanya pertandingan, kedua tim sama-sama tak ingin mengakhiri laga terakhir Liga 2 Indonesia Grup Timur dengan hasil mengecewakan. Namun sayanganya, Semeru dan Persegres tetap harus terdegradasi.

Baca juga: Hujan Deras Mulai Merendam Kawasan Langganan Banjir di Rowokangkung Lumajang

"Kita sudah bermain maksimal, meski laga tidak menentukan," ujar Misnadi, Carteker Pelatih Semeru FC saat press conference.

Baca juga: Asosiasi BPD se-Lumajang Bertemu H. Rofiq Anggota DPRD Jatim

Menurut dia, anak asuhnya berjuang semaksimal mungkin untuk menang. Sehingga, beberapa benturan antar pemain berujung keras. "Tapi apa daya, kita harus kalah," jelasnya.

Sementara, Pelatih Persegres, Sanusi Rahman mengaku dirinya berharap hasil laga lain antara tidak bagus. Namun, ternyata hasil di Lumajang tak lagi menentukan.

Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang

"Ya, kita sudah berjuang," jelasnya.

Semeru FC berada di posisi 10 dengan mengkoleksi poin 19 dan Persegres di Posisi 9 dengan poin 26. Kalah, selisih gol dengan PSBK Biak. (ls/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru