Bangun Komunikasi Tokoh Agama

Kapolres Lumajang Silaturahim ke Ponpes Kyai Syarifuddin

Penulis : lumajangsatu.com -
Kapolres Lumajang Silaturahim ke Ponpes Kyai Syarifuddin
Kapolres dan Ketua Yayasan Ponpes Kyai Syarifuddin tampak bercengkrama dengan santai dan tertawa lepas. ( foto by Humas Polres Lumajang.

Lumajang - Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson S., S.H., S.I.K., M.H. meyakini keharmonisan antara petugas kepolisian dengan ulama akan memudahkan terwujudnya Lumajang Sae.

Hal itu disampaikan saat bersama PJU Polres Lumajang menyambangi Pondok Pesantren Kyai Syarifuddin, Desa Wonorejo, Kecamatan Kedungjajang, Kamis (2/2/2023).

Dalam pertemuan penuh kehangatan dan canda tawa itu, merawat kebhinnekaan disepakati sebagai salah satu kunci utama menciptakan suasana kondusif Kota Pisang.

Kapolres Lumajang berharap agar para ulama, tokoh agama dan tokoh masyarakat dapat bersinergi dengan kepolisian dan dapat berjalan bersama untuk menciptakan situasi wilayah yang kondusif khususnya di wilayah kabupaten Lumajang.

"Tokoh agama merupakan sosok panutan dan contoh bagi masyarakat, sehingga akan mudah dalam mengajak umat ataupun masyarakat untuk dapat menciptakan situasi yang aman, nyaman dan kondusif," tuturnya.

Kapolres menjelaskan, tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut adalah untuk meningkatkan dan mempererat silaturahmi dengan berbagai elemen khususnya para tokoh agama.

Sementara itu, Dr. KH. Mohammad Darwis M.pd.I ketua PCNU Lumajang dan Pengasuh Ponpes Kyai Syarifuddin menyampaikan bahwa pihaknya dari tokoh agama serta mendukung Kapolres Lumajang dalam menjaga keamanan wilayah kabupaten Lumajang.

"Saat ini di ponpes dan Kampus menginginkan wilayah kabupaten Lumajang selalu aman di kondusif," ucapnya.

Darwis menambahkan bahwa selama ini hubungan komunikasi dan silaturahmi dengan Polres Lumajang sudah terjalin dengan harmonis dan penuh keakraban hal itu terbukti dengan seringnya mereka dilibatkan dalam semua kegiatan seremonial yang diadakan Polres Lumajang maupun kegiatan kepolisian dalam upaya menjaga kamtibmas di wilayah Kabupaten Lumajang. (Har/Hum/Har)

Editor : Redaksi

Hikmah Kehidupan

Masjid Pilar Peradaban Islam

Lumajang - Dalam sejarah panjang peradaban Islam, masjid tidak hanya berperan sebagai tempat ibadah, tetapi juga menjadi pusat kebangkitan intelektual, sosial, dan politik. Masjid-masjid besar seperti Masjid Nabawi di Madinah dan Masjid Al-Qarawiyyin di Maroko telah menjadi saksi bagaimana Islam membangun masyarakat yang berbudaya tinggi, berbasis ilmu pengetahuan, serta penuh nilai-nilai kemanusiaan. Masjid bukan hanya simbol spiritualitas, tetapi juga motor penggerak perubahan sosial. Lalu, bagaimana masjid di masa kini dapat tetap berperan sebagai pilar peradaban dalam dinamika masyarakat modern?