Saat Hadiri Acara Halal Bihalal

Cak Thoriq Apresiasi Kerja Keras Tim Ngapling Dinas PU Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Cak Thoriq Apresiasi Kerja Keras Tim Ngapling Dinas PU Lumajang
Halal Bihalal pegawai Dinas PUTR Kabupaten Lumajang

Lumajang - Bupati Lumajang Thoriqul Haq menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua tim di Dinas PUTR Kabupaten Lumajang yang sudah bekerja keras dalam menyelesaikan pembangunan selama ini. Hal itu disampaikan cak Thoriq bersama Wabup Indah Amperawati saat menghadiri kegiatan Peningkatan Disiplin ASN dan Halal Bihalal yang digelar oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Lumajang, Rabu (10/5/2023).

Seperti halnya yang dilakukan oleh Tim Ngapling selama bulan ramadhan dalam menyelesaikan perbaikan jalan. Namun, kerja keras itu tidak hanya dilakukan oleh lima tim reaksi cepat ngaspal keliling alias Ngapling.

Tetapi, seluruh pegawai yang berada dalam bidang irigasi pun juga telah melaksanakan kinerja terbaik dalam mengatasi kekeringan akibat DAM Gambiran rusak.

“Saya sudah bersama bunda dan Pak Agus mencari beberapa solusi. Termasuk akan menyalurkan air DAM Gambiran melalui pembangunan saluran dua pipa. Itu akan menjadi solusi bagi saluran irigasi yang ada di Boreng. Yang di Blukon itu sudah dibendung dibendung dan dialirkan ke sana,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Lumajang, Bunda Indah mengatakan, bahwa kehadiran keduanya itu menjadi bentuk terima kasih kepada instansi tersebut karena telah bekerja keras menuntaskan pembangunan. Salah satunya pembangunan atau perbaikan jalan rusak selama ramadhan hingga malam takbiran.

“Ini biasanya halal bi halal berbagi tugas. Tapi khusus Dinas PU saya dan Pak Bupati hadir bersama. Ini sebagai bentuk terima kasih kami karena kami sudah memberikan banyak PR dan tugas banyak. Bahkan, sampai malam takbir masih ada yang tugas,” pungkasnya.(Kom/yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.