Peringatan Hari Pramuka ke-62 Tahun 2023

Cak Thoriq Tutup Jambore Lumajang di Buper Glagah Arum

Penulis : lumajangsatu.com -
Cak Thoriq Tutup Jambore Lumajang di Buper Glagah Arum
Penutupan Jambore Lumajang dalam rangka peringatan Hari Pramuka ke-62 Tahun 2023

Senduro - Bupati Lumajang Thoriqul Haq memimpin upacara penutupan Jambore Lumajang yang berlangsung di Bumi Perkemahan Glagah Arum Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (14/08/2023). Penutupan tersebut bersamaan dengan peringatan Hari Pramuka ke-62 Tahun 2023.

Dalam kesempatan itu, bupati berpesan kepada seluruh peserta Jambore untuk terus mengoptimalkan potensi masing-masing, terus mengasah kreativitas yang dimiliki.

"Saya berpesan kita semua terus mengoptimalkan potensi di masing-masing kwartir dengan dukungan para andalan dan pembina yang itu tidak bisa terpisahkan, terus semangat adik-adik semua, terus asah kemampuan bangun karakter diri," ungkapnya yang juga selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Pramuka Kabupaten Lumajang.

Selain itu, diungkapkan bupati, bahwa bertepatan dengan Hari Pramuka ke-62 Tahun 2023, Cak Thoriq sapaan akrab Bupati Lumajang berpesan agar semua anggota Pramuka wajib untuk menumbuhkan karakter sebagai manusia Pancasila, berdiri tegak sebagai anggota Pramuka. Dalam kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati, banyak prestasi yang sudah ditorehkan Pramuka Lumajang yang paling menonjol adalah Buper Glagah Arum yang dikelola oleh Kwarcab Lumajang.

"Ini karakter kita sebagai manusia pancasila, kita berdiri tegak sebagai pramuka, saya merasa bangga, dalam waktu kepemimpinan saya dan bunda indah, pramuka di Kabupaten Lumajang semakin nampak orientasinya, semakin kelihatan organisasinya dan semakin membanggakan, menginisiasi Buper adalah bukti," terang dia.

Dirinya berharap pada peringatan Hari Pramuka ke-62, Pramuka Lumajang terus berkembang dan terus menuai prestasi di segala bidang.(Kom/red)

Editor : Redaksi

Sosialisasi Keputusan Kemenpan-RB

Komisi A DPRD Dukung Penerapan P3K Paruh Waktu di Pemkab Lumajang

Lumajang - Komisi A DPRD Kabupaten Lumajang terus menunjukkan komitmennya dalam memperjuangkan kesejahteraan tenaga kerja Non-ASN dengan menyelenggarakan sosialisasi Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KepmenPANRB) Nomor 16 Tahun 2025 tentang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu. Kegiatan ini berlangsung dalam format talkshow di acara Jelita yang disiarkan oleh LPPL Radio Suara Lumajang pada Kamis (13/02/2025).

Dindikbud

Tenaga Guru Honorer 718 di Lumajang Jalani Evaluasi

Lumajang - Sebanyak 718 tenaga honorer di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lumajang telah menjalani tahap evaluasi dalam dua kategori, yaitu Non Database (tidak ikut tahap 1) sebanyak 223 orang dan Data Based (ikut tahap 2) sebanyak 495 orang. Evaluasi ini bertujuan untuk memastikan keberlanjutan tenaga honorer sesuai dengan regulasi dan kebutuhan lembaga.