lumajang hari ini

Tak Tebang Pilih...! Polisi, BNN, Dishub dan Wartawan Juga di Tes Urine

Lumajang(lumajangsatu.com)- Keseriusan pemerintah dalam membasmi peredaran narkoba di kalangan masyarakat tidak main-main, hal tersebut dibuktikan dalam agenda Tes Urine yang dilakukan oleh BNN bersama Sat Reskoba Polres Lumajang dengan meminta Anggota Polisi, Dishub, BNN dan Wartawan untuk melakukan tes urine di Kantor UPT Pengujian Kendaraan Kedungjajang Lumajang, Senin (09/03/2015). "Jadi tidak hanya supir dan masyarakat yang dilakukan tes urine, tapi anggota dan pejabat pemerintah termasuk rekan-rekan wartawan juga harus di tes," ungkap AKP Priyo Purwanto Kasat Reskoba Polres Lumajang. Hal tersebut disambut antusias salah satu anggota Forum Komunikasi Wartawan Lumajang (FKWL). Pasalnya awak media akan membuktikan bahwa insan pers di Lumajang tidak pernah menyentuh barang haram tersebut. "Siapa takut, dan sebagai bukti kalau insan Pers bersih dari narkoba," ungkap rokhmad kameramen Indosiar saat dikonfirmasi lumajangsatu.com. Dalam tes urine kali ini, Polisi bersama BNN Lumajang tidak menemukan satu pun peserta Tes Urine yang positif memakai narkoba, termasuk pejabat Pemerintah dan wartawan. (Mad/red)

Lumajang Kalah Populer dari Banyuwangi dan Jember, Ini Buktinya!

Lumajang(lumajangsatu.com) - Nama atau Istilah penelusuran kata Lumajang di mesin pencari Google masih kalah jauh dengan Banyuwangi dan Jember. Hal ini terbukti, nama Lumajang tidak banyak dicari oleh netizen melalui Google. Lumajang dikawasan Tapal Kuda masih memiliki potensi populer di melalui dunia maya. Lumajang masih menang dibanding Probolinggo, Situbondo dan Bondowoso. Dengan menduduki peringkat nama penelusuran Lumajang dimesin pencari Google. Penulis menilai Lumajang memiliki potensi besar populer didunia maya. Istilah penelusuran ini berbanding lurus dengan indeks pembangunan di sebuah Kabupaten dan kesadaran teknologi masyarakatnya. Dari seorang peneliti netizen, dulu Banyuwangi kalah dari Jember, sebelum spektakuler dalam menginformasikan potensinya melalui dunia maya. Lumajang harus terus mengenalkan dirinya baik melalui hubungan antar manusia secara tradisional tatap muka, atau dengan teknologi. Apalagi kemajuan teknologi informasi sangat pesat dibidang komunikasi. Salah satu untuk mengenalkan Lumajang adalah bagaimana sejumlah potensinya diketahui masyarakat Luar dengan menelusuri melalui mesin google. Dunia netizen hari ini sudah banyak digadrungi anak muda dalam menyebarluaskan informasi kotanya. Seperti diungkapkan oleh Legislator DPR RI Nasdem, pengembangan dan pembangunan wisata tidak akan pernah habis. Karena berwisata sudah menjadi kebutuan masyarakat modern. Lumajang harus turut ambil bagian dalam perang promosi daerah melalui netizen. Kalau bukan sekarang kapan lagi.(ls/red)

Lagi Bikin Film Percintaan, Belasan Pelajar SMK Diserang Lebah Hingga Pingsan

Lumajang(lumajangsatu.com) - Belasan pelajar dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kecamatan Candipuro Lumajang yang tengah mengerjakan tugas sekolahnya tersengat lebah ganas, bahkan 2 diantaranya sempat tak sadarkan diri, Senin (09/03/2015). Kejadian itu bermula saat belasan pelajar tersebut hendak mengerjakan tugas sekolah yakni membuat film dokumenter di Wisata Air Terjun Manggisan Desa Kandang Tepus Kecamatan Senduro, minngu pagi (08/03). sebelum membuat film tiba-tiba terdapat ribuan lebah yang menyerangnya. "Kami itu masih dijalan, belum sampai ke air terjun tiba-tiba ada sekelompok lebah menyerang kami," ungkap Edi salah satu kru pembuatan film saat dikonfirmasi lumajangsatu.com Akibat kejadian itu belasan pelajar tersebut mengalami lebam di sekujur tubuhnya, bahkan 2 diantaranya sempat tidak sadarkan diri, hingga akhirnya harus dilarikan ke Puskesmas Senduro untuk mendapatkan parawatan. "teman kami ada yang pingsan tadi mas, makanya dbawa kesini" tambahnya. Sementara menurut Kepala Desa Senduro, Farid Rahman Hermansyah mengiyakan bahwa disekitar hutan air manggisan terdapat lebah liar. "Itu lebah liar yang dari hutan mas, dan termasuk lebah ganas", ungkap Farid sapaan akrab Kepala Desa Senduro. Lebih lanjut ia berjanji akan mencari sarang lebah ganas itu, untuk dipindahkan ke tengah hutan agar tidak kejadian serupa tidak lagi terjadi. "Kejadian ini merupakan masukan bagi kami selaku pemangku wilayah, dan akan segera kami tindaklanjuti demi kenyamanan para wisatawan," janjinya. (Mad/red)

Takutt..!!! Jalan Tengah Makam Jogoyudan Rawan Aksi Begal dan Jambret

Lumajang(lumajangsatu.com) - Usai dilakukan pemagaran di Jalan tengah Tempat Pemakaman Umum Kelurahan Jogoyudan oleh pemerintah. Ternyata, sekarang menjadi sorga para pelaku aksi kejahatan jalanan seperti Begal dan Jambret. Informasi yang masuk ke Lumajangsatu.com, sudah beberapa kali terjadi percobaan aksi kejahatan di Jalan Tengah Makam Jogoyudan. Bahkan, aksi perampasan motor sudah pernah terjadi dan penjambretan sudah terjadi dengan korban dijatuhkan ke dalam got. "Sekarang lewat di jalan tengah Makam Jogoyudan bukan ngeri takut hatu, tapi takut sama begal dan jambret," ujar Satumi, salah satu warga Jogoyudan. Aksi pelaku kejahatan yang diicar di jalan tengah dari informasi yang dari warga, pengendara motor mio, vega, Jupiter dan Vixion yang paling diincar. Aksi pelaku tidak diketahui kapan beraksi. "Kadang siang, pagi, sore, habis magrib dan isya'," ujar Saman, warga lainya. Aksi kejahatan di Jalan Tengah Makam Jogoyudan sudah menjadi momok bagi pengendara motor baik wanita dan pelajar. Masyarakat berharap, ada pemantau bagi petugas di kawasan Makam Jogoyudan.(ls/red)

Sopir Bus dan Angkot Lumajang di Tes Urine BNN

Kedungjajang ( lumajangsatu.com) - Untuk mengantisipasi dan menghindari penyalah gunaan narkoba oleh para sopir. Badan Nasional Narkotika (BNN) Lumajang mengelar tes urine para sopir Bus dan Angkot di Terminal Minak Koncar, Senin(09/03) siang. Kepala BNN Lumajang, AKBP Wuwuh mengatakan, tes urine pada sopir sebagai giat resmi yang dilakukan BNN untuk menghindarkan dari narkoba. Sehingga, sopir tidak ugal-ugal disaat mengemukan Bus dan Angkot dan menyebabkan kecelakaan. "Tes Urine ini rutin, sebagai bentuk pembinaan," terangnya. Para sopir yang dilakukan tes urine sangat antusias. Bahkan, secara bergantian melakukan pengambilan sample urinenya di kamar mandi Terminal. "Ya, kita setuju aja, ini demi kebaikan para sopir," ungkap salah satu sopir.(ls/red)

Lagi Bobok Siang di Hotel, 5 Pasangan Mesum Terjaring Razia Petugas

Sukodono(lumajangsatu.com) - Sebanyak 5 pasangan mesum tanpa ikatan sah yang lagi bobok siang di Hotel Primadi Jl. Soekarno-Hatta terjaring razia petugas Satreskoba Polres Lumajang. 5 Pasangan mesum tak bisa mengelak saat petugas mengecek kamar hotel, Senin(09/03) siang. Kasat Reskoba Polres Lumajang, AKP Priyo Purwandito mengatakan, pihaknya mengelar operasi dan razia cipta kondisi (cipkon) dugaan penyalah gunaan Narkoba di Hotel. Namun, saat memeriksa indentitas tamu, malah diketahui bukan pasangan resmi.Kita amankan dan data dulu, nanti kita akan berikan pembinaan, jelasnya. Para pasangan mesum saat ada petugas yang melakukan razia kelabakan. Bahkan, ada satu pasangan yang diduga sedang indehoy kelabakan saat kamarnya digedok petugas. Ini terlihat dari pakaian dan rambutnya lungset.Mohon maaf menganggu, kami melakukan razia narkoba, mohon identitas dan kami periksa tas dan dompet anda, sapa petugas dengan ramah. Kini 5 Pasangan mesum dibawa ke Mapolres untuk dimintai keterangan.(Mad/Ls/red)

Kenduri Pohon Lemongan Aksi Aktivis Penghijauan Terbesar Se Indonesia

Klakah(lumajangsatu.com) - Kenduri Pohon yang merupakan aksi penghijauan di Gunung Lemongan, ternyata menjadi magnet para aktivis dan relawan dari berbagai komunitas. Tingginya antusias pemuda yang ingin menyelamatkan Lemongan sebagai Hutan Lindung menjadi magnet luar biasa di kalangan aktivis di Indonesia. Faiq Kliwon selaku ketua panitia penyelenggara Kenduri Pohon ini mengaku sangat kagum dengan partisipasi para relawan yang melampaui espektasinya. âsungguh di luar dugaan, partisipasi mereka ini sangat tinggi, termasuk dari kelompok-kelompok pecinta alam yang ada di Lumajang❠ungkapnya.   Erick Kelana, salah satu pendiri dan sekaligus pembina Mapan yang juga hadir dalam kegiatan ini menyatakan salut dengan militansi para relawan Laskar Hijau dalam menghijaukan Gunung Lemongan; âmereka ini sangat militan❠pujinya.   Ia juga sangat berharap antara Mapan dan Laskar Hijau bisa terus bersinergi pada waktu-waktu yang akan datang. Sehingga Hutan Lemongan kembali hijau.(ls/red)  

Kenduri Pohon Lemongan Jadi Aksi Penghijauan Tahunan di Indonesia

Klakah (lumajangsatu.com) - Dalam diskusi yang berlangsung di acara ini pula, Kenduri Pohon disepakati akan menjadi agenda rutin tahunan dan akan dilaksanakan bertepatan dengan kegiatan awal musim tanam di Gunung Lemongan pada setiap bulan November.   Kenduri Pohon juga akan menjadi ruang untuk membangun cinta antara manusia dengan pohon, antara manusia dengan alam, antara manusia ini dengan Gunung Lemongan, sebagaimana pernah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW ; “Aku mencintai gunung Uhud, dan gunung Uhud pun mencintaiku”. Sementara A’ak Abdullah Al-Kudus selaku tuan rumah dari penyelenggaraan kegiatan ini menyatakan sangat senang dan berterima kasih sekali atas keterlibatan para relawan dari berbagai wilayah ini; “sungguh ini sinergi yang baik untuk tujuan yang baik," jelasnya. (ls/red)

Kenduri Pohon Lemongan Aksi Terbesar Aktivis Penghijauan Terbesar Se Indonesia

Klakah(lumajangsatu.com) - Kenduri Pohon yang merupakan aksi penghijauan di Gunung Lemongan, ternyata menjadi magnet para aktivis dan relawan dari berbagai komunitas. Tingginya antusias pemuda yang ingin menyelamatkan Lemongan sebagai Hutan Lindung menjadi magnet luar biasa di kalangan aktivis di Indonesia. Faiq Kliwon selaku ketua panitia penyelenggara Kenduri Pohon ini mengaku sangat kagum dengan partisipasi para relawan yang melampaui espektasinya. âsungguh di luar dugaan, partisipasi mereka ini sangat tinggi, termasuk dari kelompok-kelompok pecinta alam yang ada di Lumajang❠ungkapnya.   Erick Kelana, salah satu pendiri dan sekaligus pembina Mapan yang juga hadir dalam kegiatan ini menyatakan salut dengan militansi para relawan Laskar Hijau dalam menghijaukan Gunung Lemongan; âmereka ini sangat militan❠pujinya.   Ia juga sangat berharap antara Mapan dan Laskar Hijau bisa terus bersinergi pada waktu-waktu yang akan datang. Sehingga Hutan Lemongan kembali hijau.(ls/red)  

Kegiatan Kenduri Pohon Penyelamatan Hutan Lemongan Dibanjiri Relawan

Klakah(lumajangsatu.com) - âKenduri Pohon❠yang dilaksanakan pada tanggal 7-8 Maret 2015 di Gunung Lemongan berlangsung dengan meriah dan hikmat. Tingkat partisipasi dari para relawan dan masyarakat untuk ikut menanam sangat tinggi. Ratusan peserta dari berbagai penjuru tanah air dengan penuh semangat turut mendaki, membawa bibit dan menanamnya di lereng gunung yang berketinggian 1671 mdpl ini.   Kegiatan yang dilaksanakan atas kerjasama antara Laskar Hijau dengan Masyarakat Peduli Alam Nusantara (Mapan) ini tercatat berhasil menancapkan kurang lebih 500 bibit bambu petung, 500 bibit nyamplung, 6000 bibit mente dan 500 bibit pohon lainnya.   Kegiatan ini dimulai pada sabtu pagi dengan penanaman Bambu Petung di kawasan hutan lindung petak 12 bagian bawah. Setelah itu dilanjutkan dengan diskusi tentang gerakan konservasi berbasis masyarakat di Gunung Lemongan.  Siang harinya,  dilanjutkan dengan penanaman mente di kawasan hutan lindung petak 19. Pada malam harinya kegiatan dilakukan tumpengan dan api unggun sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT yang telah menganugerahkan Gunung Lemongan kepada Indonesia khususnya kepada Kabupaten Lumajang. Api unggun ini adalah juga adalah budaya untuk membangun keakraban antar pecinta alam selama ini.  Dalam acara ini juga dimeriahkan oleh musisi dan sekaligus pencipta lagu, Turmedzi Djaka dari Kelompok Musik Dzikir, Sumenep. Pada hari minggu paginya, kegiatan dilanjutkan dengan penanaman pohon Nyamplung dan Mente di kawasan hutan lindung petak 12 bagian atas di sisi kiri Watu Gede.(ls/red)