Tradisi Ramadan

Satlantas Polres Amankan Kemeriahan Festival Musik Patrol Masjid Agung Lumajang

lumajangsatu.com
Petugas gabungan melakukan pengamanan kemeriahan Fetival Musik Patrol Masjid Agung Lumajang

Lumajang (lumajangsatu.com) - Festival Musik Patrol Masjid Agung KH Anas Machfudz Lumajang 2019 berlangsung meriah. Puluhan ribu warga Lumajang memadati sepanjang jalan yang dilalui oleh peserta festival musik patrol.

Pengamanan sepanjang jalur dilakukan secara ketat oleh pihak kepolisian, Dinas Perhubungan, TNI dan Satpol PP. Satlantas Polres Lumajang melakukan pengaturan jalur, agar acara festival berjalan lancar dan tidak ada titik kemacetan.

Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Sukosari Lumajang Melibatkan Truk dan Bus Madjoe Berlian

"Kita lakukan pengamanan jalur secara terpadu untuk memastikan acara festival berjalan lancar dan tidak ada kemacetan," ujar AKP IGP Atma Giri SH, Kasatlantas Polres Lumajang, Minggu (19/05/2019).

Baca juga: Pasar Murah di Senduro Bagian Upaya Pengendalian Inflasi Lumajang

Acara festival di lepas sekitar pukual 20.00 wib dari depan Masjid Agung Anas Machfudz dan berkahir sekitar jam 01.00 wib jelang sahur. Meski sampai malam, kepadatan penonton tetap memenuhi sepanjang jalur. "tetap ramai hingga peserta terakhir," tuturnya.

Baca juga: Dikunjungi Asdep PMPB, Lumajang Jadi Percontohan Penanggulangan Bencana

Akhmad Salahuddin, panitia Festival Musik Patrol 2019 menyatakan peserta mengalami penuruan dibanding tahun sebelumnya. Peserta hanya 27 kelompok, dan tahun sebelumnya lebih dari 40 kelompok. "Tahun ini hanya 27 peserta saja, namun peserta banyak dari Kecamatan luar Kota Lumajang," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru