Lumajang - Kapolres Lumajang AKBP Adewira Siregar SIK M,SI beserta Muspika Kecamatan Ranuyoso menggelar doa bersama di Jalan Raya Ranuyos di Desa Wonoayu Kecamatan Ranuyoso, Kamis (30/1/2020). Paslanya, di jalur itu sering terjadi kecelakaan lalu lintas mengundang keperihatinan dari berbagai pihak.
Keperihatinan ditunjukan Polres Lumajang dengan menggelar doa bersama beserta intansi terkait. Kegiatan doa bersama memohon kepada Tuhan YME agar memberikan keselamatan kepada para pengguna jalan yang melintas di wilayah Lumajang.
Baca juga: Evaluasi Bansos 2026, Komisi D DPRD Lumajang Soroti Data Provinsi dan Desak Revisi Aturan LKSA
"Kami memohon kepada Allah Swt agar depannya tidak terjadi kecelakaan lalu lintas di jalur tersebut," ujar Kapolres yang murah senyum itu.
Usai menggelar doa bersama, kemudian dilanjutkan dengan ziarah makam ke tokoh masyarakat di Kecamatan Ranuyoso. Hal ini dilakukan sebagaii menjaga silaturahim polri dengan masyarakat.
Baca juga: Komisi C DPRD Lumajang Soroti Target BPHTB dan Desak Optimalisasi Pajak UMKM
"Warga juga heran sering terjadi laka di daerah tersebut," terang Adewira. (ind/ls/red)
Editor : Redaksi